Suara.com - Samsung Electronics Indonesia mengatakan bahwa seri Galaxy A menyasar para kaum muda yang gemar membuat konten di media sosial. Samsung ingin mendorong generasi muda untuk menjadi pembuat konten atau content creator, dan bisa menginspirasi orang lain melalui konten tersebut.
"Ini merupakan peluang yang baik karena di masa pandemi ini semua orang berada di rumah saja dan membuat konten positif. Kita juga bisa membuat konten untuk menginspirasi orang lain," kata Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, dalam acara Samsung Galaxy Creator Workshop pada Senin (19/10/2020).
Irfan mengatakan, ada beberapa rekomendasi seri Samsung Galaxy A yang cocok untuk pengguna baru untuk memulai menjadi pembuat konten, seperti Galaxy A01 Core, Galaxy A01, dan Galaxy 11 karena sangat terjangkau.
Pengguna dapat memanfaatkan dan mengulik fitur kamera pada smartphone untuk membuat konten dan seri Galaxy A pun memiliki harga yang beragam sehingga pengguna dapat memilih sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Ssst... Bocoran Spesifikasi dan Tampilan Samsung Galaxy S21 Terungkap!
Meski begitu, seri Galaxy A memiliki segmen yang hampir serupa dengan Galaxy M, yaitu smartphone kelas menengah yang menyasar para generasi muda.
Namun, Samsung Galaxy M memiliki fokus yang berbeda daripada Galaxy A. Alih-alih ditargetkan untuk pembuat konten seperti Galaxy A, seri Galaxy M lebih berfokus pada pengguna yang memiliki mobilitas lebih tinggi dan sangat aktif menggunakan ponsel.
Ini karena Galaxy M didukung dengan kapasitas baterai yang lebih besar jika dibandingkan dengan Galaxy A, bahkan satu tingkat di atasnya.
Tak hanya perbedaan spesifikasi, seri Galaxy M yang beredar di Indonesia pun hanya bisa didapatkan secara online, baik melalui situs resmi Samsung ataupun e-commerce. Sementara seri Galaxy A bisa didapatkan secara online ataupun offline.
Baca Juga: Dibanderol Murah, Samsung Galaxy A42 5G Akhirnya Rilis