Suara.com - Samsung disebut akan meluncurkan ponsel atau HP model premiumnya lebih cepat pada tahun 2021 mendatang, demikian diwartakan Sammobile Jumat (16/10/2020).
Sebelum-sebelumnya Samsung meluncurkan jajaran Galaxy S pada Februari dan mulai mengirimkan gawai flagship itu pada Maret. Tetapi Samsung Galaxy S21 disebut akan meluncur Januari.
Beberapa sumber bahkan mengatakan bahwa penerus Samsung Galaxy S20 itu akan diluncurkan di awal Januari 2021. Kebijakan ini diambil karena Samsung ingin memanfaatkan keunggulannya atas Huawei di pasar dunia saat ini.
Huawei kini memang tertinggal dari para pesaingnya seperti Apple dan Samsung di pasar ponsel flagship. Sanksi dari Amerika Serikat, yang membuat Huawei tak bisa menggunakan teknologi Google dan kesulitan membeli komponen dari perusahaan Amerika, membuatnya keteteran di pasar.
Baca Juga: Kantongi Sertifikat 3C, Baterai Samsung Galaxy S21 Ultra Terungkap
Selain itu, beberapa analis juga mengatakan ada kemungkinan peluncuran Galaxy S21 dimajukan agar membuka ruang untuk peluncuran varian murah, Galaxy S21 Fan Edition.
Kemungkinan lain adalah Samsung pada tahun depan ingin meluncurkan Galaxy S21 dan ponsel lipat Galaxy Z Flip secara terpisah, tidak lagi berbarengan seperti pada tahun ini.
Meski alasan atau strategi Samsung belum jelas, tetapi sumber-sumber internal sudah yakin bahwa Galaxy S21 akan meluncur pada Januari atau awal Februari. Belum diketahui tanggal pastinya.
Laporan-laporan terakhir memang menyebutkan bahwa para pemasok komponen untuk Samsung sudah mulai produksi massal ponsel tersebut. Ini mendukung rumor menyatakan bahwa Galaxy S21 akan hadir lebih cepat tahun depan.
Baca Juga: Bawa Tiga Varian, Kapasitas Baterai Samsung Galaxy S21 Series Terungkap