Razer Merilis Kursi Gaming, Dibanderol Rp 7,3 Juta

Minggu, 11 Oktober 2020 | 16:54 WIB
Razer Merilis Kursi Gaming, Dibanderol Rp 7,3 Juta
Kursi gaming Razer Iskur. (Razer)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak cuma aksesori yang kecil, kini Razer akhirnya merilis kursi gaming pertamanya. Salah satu aksesori Razer yang lebih besar, kursi gaming ini diberi nama Iskur. 

Kursi gaming ini didesain sangat detail, bahkan Razer mendesain sandaran lengannya 4D yang hampir serupa dengan Secretlab Omega dan Titan dengan harga yang sama.

Dilansir dari laman The Verge, Razer secara eksplesit mengatakan bahwa itu bukan kolaborasinya dengan secretlab dan mengatakan kursi gaming tersebut dirancang dan dikembangkan sendiri.

Kursi gaming Iskur ini merupakann selangkah lebih depan Razer dari Secretlab dalam hal dukungan tulang belakang, seperti yang bisa dilihat dari gambar kursi gaming ini.

Baca Juga: 4 Hari Setelah Rilis, Genshin Impact Diunduh Sebanyak 17 Juta Kali

Kursi gaming Iskur. (Razer)
Kursi gaming Iskur. (Razer)

Razer Iskur mendukung pemain hingga 300 pound dan tinggi hingga 6,2 kaki, perbedaaan terbsesar di sini adalah pada punggung yang lebih melengkung dan pinggang besar yang dapat disesuikan.

Kursi gaming Razer didesain memiliki bantalan pinggang yang menonjol dan dilapisi dengan kulit sisik yang terlihat seperti perut ular.

Razer menyediakan pemesanan preorder di situs Razer dengan lebih banyak pengecer datang akhit tahun ini.

Kursi gaming Razer Iskur ini dibanderol dengan harga 499 dolar US atau sekitar Rp 7,3 juta. Gimana para gamer sudah ingin meminang kursi gaming Razer Iskur ini?

Baca Juga: Setelah Udil, Dwi Woii Resmi Bergabung dengan Alter Ego

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI