Cara Menggunakan Kunci Sidik Jari WhatsApp di Android

Rabu, 07 Oktober 2020 | 08:30 WIB
Cara Menggunakan Kunci Sidik Jari WhatsApp di Android
whatsapp (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - WhatsApp menawarkan fitur otentikasi biometrik untuk mengamankan pesan. Jika mengaktifkan fitur ini, pengguna harus membuka kunci aplikasi dengan sidik jari untuk melihat obrolan.

Dilansir dari Android Central, Rabu (7/10/2020), berikut cara menggunakan kunci sidik jari untuk WhatsApp di Android:

  1. Buka aplikasi WhatsApp.
  2. Pilih menu tiga titik vertikal di sudut kanan atas.
  3. Klik Settings.
  4. Ketuk opsi Account.
  5. Klik menu Privacy.
  6. Gulir ke bawah untuk melihat semua opsi kemudian klik Fingerprint lock.
  7. Aktifkan toggle fitur Unlock with fingerprint.
  8. Verifikasi menggunakan sidik jari pengguna untuk mengaktifkan fitur tersebut.
  9. Setelah aktif, pengguna dapat mengatur waktu kapan WhatsApp mengunci secara otomatis. Ada tiga opsi dalam pengaturan kunci otomatis, yaitu Langsung, Setelah 1 menit, dan Setelah 30 menit.
  10. Pengguna juga dapat menonaktifkan pratinjau pesan agar tidak muncul di navigasi atau pemberitahuan cepat. Alihkan toggle Show content in notifications menjadi nonaktif untuk memastikan pesan tidak muncul di layar atau panel pemberitahuan.
Ilustrasi Memegang Handphone whatsapp (Unsplas/Christian Wiediger)
Ilustrasi Memegang Handphone whatsapp (Unsplas/Christian Wiediger)

Pengguna tetap dapat menerima panggilan audio dan video, bahkan saat WhatsApp dalam keadaan terkunci karena fiturnya ditujukan hanya untuk mengamankan pesan.

Kunci sidik jari menghadirkan kontrol privasi yang dibutuhkan ke akun WhatsApp pengguna dan jika Anda khawatir ada orang lain yang membaca pesan tanpa izin, gunakan cara ini.

Baca Juga: Cara Transfer Data WhatsApp dari Android ke iPhone

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI