Salut! Baru 5 Tahun, Bocah Ini Operasikan Ekskavator Bantu Warga

Selasa, 06 Oktober 2020 | 10:45 WIB
Salut! Baru 5 Tahun, Bocah Ini Operasikan Ekskavator Bantu Warga
Ekskavator. [Gerold Hinzen/Unsplash]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ekskavator atau mesin pengeruk, merupakan alat berat yang umumnya dioperasikan oleh pekerja yang mahir dalam mengendarai mesin tersebut. Baru-baru ini, warganet menemukan seorang bocah berumur 5 tahun, yang bisa mengoperasikan ekskavator.

Dibagikan oleh akun Facebook Ayos Pattiasina pada 4 Oktober, pemilik akun mengunggah video berdurasi 4 menit 30 detik. Terekam, seorang bocah lelaki yang terlihat duduk di kursi ekskavator dan mengoperasikan mesin berat tersebut.

Bocah bernama Theo Paays itu berasal dari Desa Hutumuri, Kecamatan Leitimur Selatan, Ambon. Ia terlihat mengendarai ekskavator dari tepi sungai dan membuang air sungai, sementara beberapa lelaki dewasa juga terlihat terekam di dalam video tersebut.

Menurut keterangan, Theo membantu warga setempat memindahkan batu besar yang menghimpit pipa air minum akibat banjir yang melanda di Hutumuri.

Baca Juga: Begini Jadinya Saat Sepeda Motor Disulap Jadi Ekskavator, Kreatif Abis!

"Namanya Theo Paays, usianya baru 5 tahun sudah bisa mengoperasikan alat berat excavator. Theo membantu warga memindahkan batu besar yang menghimpit pipa air minum warga akibat banjir semalam di Kota Ambon, terlebih khusus di Hutumuri. Berkat bantuannya kami sudah boleh menikmati lagi air bersih. Terima kasih Theo, Tuhan berkati," tulis pemilik akun Ayos Pattiasina dalam kolom keterangan.

Salah satu dari lelaki yang terekam kamera, terdengar memberikan instruksi atau arahan kepada Theo setelah bocah itu melakukan tugasnya.

Meskipun terlihat sangat berhati-hati dan sedikit lambat saat menjalankannya, bocah itu berhasil "memarkirkan" kembali alat berat itu ke tempatnya. Dalam video itu pun orang yang merekam memberikan pertanyaan dasar kepada bocah tersebut, seperti nama dan usianya.

"Namanya siapa?" terdengar suara lelaki yang merekam video.

"Theo," jawab bocah tersebut masih sambil mengoperasikan ekskavator.

Baca Juga: Ngeri! Ekskavator Jatuh Menimpa JPO Kampung Melayu

"Theo berapa tahun sekarang?" tanyanya lagi.

"Lima," jawab Theo.

"Mantap e. Lima tahun sudah bisa bawa alat berat," komentar perekam video.

Aksi bocah operasikan ekskavator. [Facebook]
Aksi bocah operasikan ekskavator. [Facebook]

Video yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 4.000 kali ke sesama pengguna Facebook itu pun menuai beragam komentar dari warganet.

"Sebaiknya ada pendamping di sisinya, takutnya terjadi apa-apa," tulis Jane Lona Lapebesi.

"Mantul luar biasa," komentar Demianti Barira.

Aksi bocah operasikan ekskavator. [Facebook]
Aksi bocah operasikan ekskavator. [Facebook]

"Sudah menguasai dan bagus, tapi harus disertai teknik dasar soalnya harus menghadapi medan yang sulit. Tapi saya salut, adek Theo kamu luar biasa," tambah Shaolinsi Henan.

"Mantap adik. Mudah-mudahan besar jadi kontraktor sukses," ungkap Joseph.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI