Suara.com - Tanaman hias sedang digandrungi sebagian besar masyarakat Indonesia saat ini di tengah situasi pandemi, salah satunya seperti tanaman janda bolong yang populer dengan harga jual sangat tinggi.
Dikarenakan harganya yang mahal, banyak orang-orang tak bertanggung jawab kemudian memanfaatkan momen ini untuk mencuri tanaman hias. Baru-baru ini, warganet dibuat tergelak dengan potret bapak-bapak yang rela tidur di luar rumah demi menjaga tanaman hias.
Dibagikan kembali oleh akun Twitter @faiha_okamoto pada 30 September, pemilik akun mengunggah tiga gambar yang diambil pada malam hari. Ketiganya memperlihatkan tiga orang lelaki yang tengah tidur di sebelah barisan dan tumpukan pot-pot tanaman hias.
Ketiganya terlihat berbaring beralaskan kain hingga tikar dengan bantal. Tak hanya itu, masing-masing juga membawa golok yang digengam di tangan, seolah-olah telah siap melawan siapa saja yang berani mengambil tanaman hias tersebut.
Baca Juga: Penjualan Tanaman Hias Meningkat Tajam di Masa Pandemi
"Harta yang paling berharga adalah.... nggak ada lawan," tulis pemilik akun @faiha_okamoto dalam kolom keterangan pada unggahannya.
Salah satu foto yang diambil pada 21 September bahkan memperlihatkan seorang lelaki tidur hampir dikelilingi oleh tanaman hias dan membawa dua golok, satu digenggamnya dan satu lainnya diselipkan di celana.
Unggahan yang telah disukai sebanyak lebih dari 3.200 kali dan dibagikan sebanyak lebih dari 534 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet.
"Pasti bapak-bapaknya mimpi indah sebab dikelilingi bunga-bunga," tulis akun @ekasriiw_.
"Bener banget. Ibuku pernah bilang 'ibu mau tidur di sini jagai bunga' ngakak ya Allah," komentar @yunikaindah_.
Baca Juga: Ikuti Tutorial Sadap WhatsApp Pacar, Testimoni Warganet Ini Bikin Nyesek
"Hati-hati sekarang lagi banyak pencuri tanaman hias. Tetangga depan rumah gue koleksi aglonemanya diambil 7 pot gila," tambah @ndo_kun.
"Bener bangett emak gue aja sekarang rajin banget kalau malem kembangnya dimasukin ke warung, terus pagi-pagi ditaroh di latar lagi. Terus tiap hari ada aja orang yang nanyain kembang," ungkap @wifezaynnn_.
"Pantas bapak aku lagi mabok cocok tanam sampe riwayat e-commercenya kemaren isinya pot bibit pupuk," cuit @bbygurl_sha.