Spek PC untuk Game Cyberpunk 2077

Minggu, 20 September 2020 | 08:30 WIB
Spek PC untuk Game Cyberpunk 2077
Ilustrasi menggunakan personal computer. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Game terbaru besutan CD Projekt Red, Cyberpunk 2077, menjadi salah satu game yang paling dinantikan kehadirannya tahun ini.

Kendati baru dirilis akhir tahun, namun pihak pengembang telah mengungkap spesifikasi yang diperlukan untuk memainkan game ini di PC.

Dikutip dari Ubergizmo pada Minggu (20/9/2020), spek PC untuk game Cyberpunk 2077 sebenarnya tidak cukup memberatkan pemain, meskipun berstatus sebagai game baru.

Dimulai dengan persyaratan minimum, PC harus diotaki prosesor Intel Core i5-3570K atau CPU AMD FX-8310. Selain itu, diperlukan RAM 8GB dan memori HDD 70GB, meskipun perusahaan merekomendasikan pemain untuk menggunakan memori SSD.

Baca Juga: Cyberpunk 2077 Tersedia dalam 18 Bahasa, Ini Detailnya

Cyberpunk 2077 [Ubergizmo].
Cyberpunk 2077 [Ubergizmo].

Sedangkan untuk GPU, pemain memerlukan NVIDIA GeForce GTX 780 dengan VRAM 3GB, atau AMD Radeon RX 470.

Dengan spek minimum seperti itu, pemain sudah bisa menjalankan game Cyberpunk 2077. Namun, jika ingin mendapatkan pengalaman bermain game yang lebih baik, gunakan CPU Intel Core i7-4790 atau AMD Ryzen 3 3200G.

Untuk mengantisipasi kelebihan data, CD Projekt Red juga merekomendasikan pemain untuk memasang RAM 12GB dan NVIDIA GeForce GTX 1060 dengan VRAM 6GB atau AMD Radeon R9 Fury.

Selain untuk PC, game Cyberpunk 2077 juga disiapkan untuk konsol PlayStation 5 dan Xbox Series X.

Baca Juga: Cita Rasa "Cyberpunk 2077", Minuman Energi Ini Resmi Dikenalkan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI