Suara.com - Uang dalam jumlah besar biasanya bakal dikeluarkan oleh gamer kelas berat untuk membeli item, skin, atau aksesori di dalam game. Seorang istri ini mengaku dan curhat bahwa suaminya telah mengeluarkan Rp 50 juta pada sebuah game favoritnya.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @nataliajulyana membagikan video yang menampilkan sang suami saat bermain game.
"Untung kalau izin belanja manis. Suami gue kalau belanja game bisa sampai Rp 50 juta. Ada yang tahu game apa?" tulis @nataliajulyana.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah mendapatkan lebih dari 1,2 juta View dan 42 ribu Like. Dalam kurun waktu dua hari, postingan video viral ini telah dibagikan lebih dari 890 kali.
Baca Juga: Jenis-jenis Game Online Indonesia, Pilihan Tepat untuk Mengisi Waktu Luang
Pada kolom komentar, wanita ini mengaku bahwa dirinya termasuk istri idaman mengingat ia mengizinkan sang suami belanja banyak di game.
"Fix suami kakak idaman! Anak RF idaman semua wanita asli!" komentar salah seorang warganet dengan akun bernama @oldap_.
"Lebih idaman istrinya, karena ngizinin wkwkwk. Bener nggak ya?" balas @nataliajulyana.
Pada video, terlihat seorang pria yang cukup santai bermain menggunakan laptop gaming. Dilihat dari monitor, diduga kuat bahwa pria itu sedang memainkan game RF online.
Game MMORPG berlatar konflik 3 bangsa dari suatu galaksi bernama NOVUS ini memang mempunyai banyak penggemar.
Baca Juga: Sabar Suapi Suami Bertato yang Asik Main Game, Aksi Istri Ini Bikin Iri
Tak sedikit pemain dan "gamer sultan" yang cukup "royal" dalam mengeluarkan uang pada game tersebut.
Video viral mengenai curhatan wanita di mana suaminya menghabiskan banyak uang pada game memancing beragam komentar dari warganet.
"Itu sultan yang cuman bakar-bakar duit di RF. Tapi kalau petani cuman cari duit, dari level joki, farming dll. Apalagi RF Remastered deres duitnya," curhat @ChikoSugestian.
"Hai kalian para wanita, harga sebenarnya adalah dua kali lebih dari itu (emoticon tertawa)," bisik @Fikuri-Kun.
"Jadi inget, gue main RF sampai mau jual sertifikat tanah, untung ditegur bapak gue," balas @Vanilla_Blend.
"Rising Force Online Indonesia. Seneng banget pernah nyicip Archon," tulis @WelvradoRogabe.
Untuk melihat video viral wanita curhat sang suami habisin Rp 50 juta gegara game, kalian bisa mengunjungi link ini.