Dibekali Layar AMOLED, Realme Watch S Pro Lolos Sertifikasi FCC

Jum'at, 11 September 2020 | 07:00 WIB
Dibekali Layar AMOLED, Realme Watch S Pro Lolos Sertifikasi FCC
Realme buds air neo dan Realme Watch diperkenalkan di Indonesia, Selasa (16/6/2020). [Dok Realme Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme tampaknya sedang bersiap meluncurkan lini smartwatch terbaru mereka sebentar lagi. Perangkat yang membawa identitas sebagai Realme Watch S Pro sudah lolos sertifikasi FCC. 

Sebagai informasi, Realme Watch S Pro pertama kali dipamerkan di IFA 2020.

Namun saat itu hanya sedikit teaser penampakan smartwatch tanpa detail spesifikasi dan juga masih belum diketahui kapan tanggal rilisnya.

Mengingat perangkat sudah lolos sertifikasi FCC, maka kehadiran Realme Watch S Pro secara komersial bakal semakin dekat.

Melalui daftar di situs FCC, terungkap bahwa Realme Watch S Pro memiliki layar AMOLED 1,39 inci beresolusi 454 x 454 piksel dengan baterai 420 mAh.

Realme Watch S Pro lolos sertfikasi FCC. (FCC via NDTV)
Realme Watch S Pro lolos sertifikasi FCC. (FCC via NDTV)

Dilihat dari spesifikasinya, perangkat ini lebih premium jika dibandingkan Realme Watch yang meluncurkan ke Indonesia pada Juni 2020 lalu.

FCC juga telah menerbitkan foto-foto eksternal Realme Watch S Pro bersama dengan sebagian spesifikasinya.

Smartwatch baru ini membawa tampilan bulat, dua tombol fisik di samping, dan strap silikon.

Desain perangkat cukup mirip dengan Huawei Watch GT 2 dan bahkan casing pengisi daya magnetiknya pun terlihat serupa.

Baca Juga: Google Maps Kembali Disematkan di Apple Watch

Dikutip dari NDTV, Realme Watch S Pro berukuran 46,1 mm x 12,8 mm dengan berat 63,5 gram (tidak termasuk strap).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI