Realme Luncurkan Sikat Gigi Elektrik, Begini Fitur Canggihnya

Jum'at, 04 September 2020 | 16:00 WIB
Realme Luncurkan Sikat Gigi Elektrik, Begini Fitur Canggihnya
Sikat gigi Realme. (Realme India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak hanya HP anyar seperti Realme V3, Realme X7 dan Realme 7,  perusahaan juga merilis produk baru selain HP di awal September 2020.  Realme mengenalkan sikat gigi listrik anyarnya yang dibekali spesifikasi canggih.

Perilisan tersebut merupakan bagian dari strategi produk "1 + 4 + N".

Itu melambangkan satu smartphone, empat kategori produk IoT, serta produk gaya hidup yang akan datang ('N' berarti New atau'baru').

Sikat gigi anyar milik perusahaan diberi nama sebagai Realme M1 Sonic Electric Toothbrush.

Baca Juga: Jadi HP 5G Terjangkau, Ini Rincian Fitur di Realme X7 Series

Perangkat didukung oleh motor sonik canggih dari LEBOND yang dapat bergetar tidak kurang dari 34.000 kali per menit.

Fitur Deep Cleaning pada sikat gigi Realme. (Realme India)
Fitur Deep Cleaning pada sikat gigi Realme. (Realme India)

Itu juga dilengkapi dengan bulu Dupont yang diklaim mengandung 99,9 persen sifat antibakteri.

Setiap ayunan sikat gigi 10 derajat yang stabil mampu menembus lebih ke dalam permukaan mulut yang sulit dijangkau, klaim perusahaan. Sikat gigi Realme, dapat dioperasikan dalam tiga mode berbeda.

Soft Mode untuk gigi yang sangat sensitif, Clean Mode untuk rutinitas sehari-hari, White Mode untuk pembersihan secara dalam, serta Polish Mode untuk mendapatkan gigi yang lebih cerah.

Dikutip dari Gizmochina, jika digunakan dalam dua kali sehari, baterai 800 mAh miliknya diklaim bisa bertahan selama 90 hari.

Baca Juga: Bawa Spesifikasi Gahar, Realme 7 Akhirnya Dirilis

Sikat gigi Realme tersedia dalam 3 varian warna. (Realme India)
Sikat gigi Realme tersedia dalam 3 varian warna. (Realme India)

Sikat gigi Realme memiliki ketahanan di dalam air (setidaknya dalam 30 menit) karena mengusung sertifikat IPX7.

Realme M1 Sonic Electric Toothbrush dijual dengan harga 1.999 rupee atau Rp 402 ribu.

Perangkat dijual dalam varian warna Blue dan White. Sikat gigi Realme ini masih dijual terbatas di India dan masih belum diketahui mengenai ketersediaan secara global termasuk ke Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI