Suara.com - Atlet esports menjadi salah satu profesi yang dilirik anak muda. Selain bisa menyalurkan hobi, profesi ini juga menghasilkan pendapatan lumayan 'wah'.
Meskipun game mobile sedang berada di atas daun, bukan berarti game PC kehilangan tempat di kalangan milenial. Beberapa judul game PC, seperti Dota 2 maupun PUBG, masih dipertandingkan di ajang resmi.
Nah, bagi Anda yang tertarik untuk menjadi atlet esports di ranah game PC atau setidaknya menjadi gamers sejati, empat aksesoris gaming berikut ini wajib untuk kalian miliki.
Keyboard
Sebenarnya banyak merek yang menawarkan produk berkualitas dan bisa dipilih. Salah satu keyboar direkomendasikan adalah Razer Blackwidow Elite.
![Razer Blackwidow Elite. [Razer]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/08/28/20540-razer-blackwidow-elite.jpg)
Pasalnya, Razer Blackwidow Elite ini memang didesain sebagai keyboard mechanical gaming yang lengkap untuk aneka genre game.
Paling menonjol, keyboard gaming ini punya fitur Razer Hypershift, Hybrid On-board, dan Memori Cloud yang memungkinkan penggunanya untuk mengubah setiap tombol menjadi kunci makro dan mengaktifkan pengaturan pilihan dari mana saja.
Mouse
Sama seperti bekerja, mouse gaming jadi hal yang esensial saat bermain game, terlebih pada genre MOBA. Razer Naga Trinity cukup bisa memaksimalkan bakat penggunanya ketika bermain game.
Baca Juga: PUBG Mobile Mengumumkan Pembaruan Versi 1.0
Setiap tombol pada mouse ini dirancang menonjol untuk meminimalkan risiko salah klik, sekaligus memberikan feedback yang lebih taktis.