Suara.com - Layanan logistik dalam ekosistem Gojek, GoSend, memperluas jangkauan layanan pengiriman antarkota GoSend Intercity Delivery ke Jawa Tengah dan meluncurkan fitur pemesanan GoSend Web Portal.
Kedua solusi terbaru itu bertujuan untuk mempermudah para pengguna dalam pengiriman barang, utamanya bagi para pelaku usaha UMKM dalam mengembangkan pasar dan meningkatkan skala bisnis, terutama dalam masa adaptasi kebiasaan baru saat ini.
"Harapan kami kalau sebelumnya memanfaatkan GoSend dalam kota, sekarang bisa memanfaatkan GoSend untuk kota lebih luas," ujar Head of Logistics Gojek Group, Junaidi, dalam konferensi pers virtual, Rabu (26/8/2020).
Layanan GoSend antarkota atau GoSend Intercity Delivery telah terlebih dahulu meluncur untuk pertama kali pada bulan April dengan untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi (Jadetabek) dan Bandung.
Baca Juga: Gojek Luncurkan Solusi Satu Atap untuk Akselerasi Digitalisasi UMKM
"Selama berjalannya waktu naik 3 kali lipat. Jumlah transaksi kebanyakan dari makanan siap saji, siap masak, tekstil, peralatan rumah tangga. Bandung Jakarta juga paling diminati," kata Junaedi.
GoSend kemudian kembali berkolaborasi dengan Paxel, startup logistik same-day delivery service, untuk memperluas jangkauan layanan ke Jawa Tengah. Dengan ekspansi tersebut, GoSend Intercity Delivery kini juga hadir di Yogyakarta, Solo, dan Semarang.
Para pengguna layanan GoSend Intercity Delivery dikenakan flat rate untuk seluruh dimensi ukuran barang (kecil, sedang, dan besar) dengan berat maksimal lima (5)kg.
Tarif yang dikenakan yaitu Rp 20.000 untuk pengiriman dari Jadetabek ke Bandung atau sebaliknya, Rp30.000 dari Jadetabek dan Bandung ke Yogyakarta, Solo, dan Semarang, atau sebaliknya; dan Rp15.000 untuk antarkota Yogyakarta, Solo dan Semarang.
GoSend memastikan pengguna GoSend Intercity Delivery menerima barang satu hari setelah pengiriman (next day service) atau maksimal 24 jam.
Baca Juga: Cara Mendaftar Jadi Driver Gojek 2020 dengan Mudah
Selain ekspansi GoSend Intercity Delivery, GoSend juga meluncurkan layanan pemesanan melalui web dengan GoSend Web Portal. Melalui GoSend Web Portal, pengguna yang berjualan lewat media sosial dapat mengirim barang dengan jumlah banyak sekaligus.
Pengguna dapat menginput informasi pengiriman (alamat lengkap dan jenis barang) ke lebih dari satu penerima dengan mengakses GoSend Web Portal di link portal.gosend.id.
Guna memastikan terjaminnya kualitas barang yang terkirim, pengguna GoSend dapat memantau lokasi mitra driver Gojek pada saat proses pengiriman barang melalui fitur live tracking, yang dilengkapi bukti pengantar dan pengiriman.
Para pengguna pun dapat memperoleh perlindungan asuransi hingga Rp 10 juta untuk risiko barang rusak dan/atau hilang dalam perjalanan. [Antara]