Suara.com - Huawei kian gencar saja menyiapkan ponsel barunya. Setelah render Enjoy 20 Plus bocor pekan lalu, kini giliran Huawei Y9a yang muncul ke permukaan.
Menurut laporan GSM Arena pada Selasa (25/8/2020), informasi ini muncul setelah adanya banner promosi Huawei Y9a di toko resmi mereka di kawasan Kurdistan, Irak.
Dalam iklan promosinya, Huawei Y9a tampak membawa layar penuh, karena kamera depannya menggunakan mekanisme pop-up.
Sedangkan untuk kamera belakangnya menggunakan empat lensa yang diletakkan pada modul sirkular, di ujung kiri atas casing ponsel.
Baca Juga: Huawei Mate 40 Lolos Sertifikasi TENAA, Siap Meluncur?
Untuk konfigurasi kameranya sendiri, Huawei Y9a dilengkapi sensor utama 64 MP, lensa ultrawide 8 MP, dan dua sensor lainnya beresolusi 2 MP, yang kemungkinan besar merupakan lensa makro dan bokeh.
Tak hanya tampilan luar, iklan di toko tersebut juga memperlihatkan jeroan ponsel yang disokong RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Sayangnya, tak ada informaai soal chipset yang digunakan Huawei Y9a.
Di bagian samping ponsel, tersemat pemindai sidik jari yang berbagi tempat dengan tombol power alias daya. Soal daya tahan, Huawei Y9a ditenagai baterai yang sudah mendukung fitur fast charging 40W.
Seperti kebanyakan ponsel Huawei terbaru lainnya, Y9a juga tidak mendapatkan dukungan Google Mobile Services. Sebagai gantinya, perusahaan asal China menjajakan beragam aplikasi melalui AppGallery.
Meski sebagian besar spesifikasi Huawei Y9a sudah terungkap, namun tidak begitu dengan banderol harga ponsel ini yang masih tertutup rapat.
Baca Juga: Akhir Tahun 2020 Ini, Huawei Siap Rilis HP Baru dengan HarmonyOS