Scott mengaku berhasil menemukan wajah filsuf Yunani di Mars dalam foto yang diambil oleh robot milik NASA, Spirit, yang diambil 15 tahun lalu.
"Ini adalah Socrates, filsuf dan guru besar Yunani. Setiap detail tentang wajah sangat cocok. Apakah Socrates dari Mars? Mungkin," ujar Scott seperti dikutip dari The Sun, Senin (24/8/2020).
"Itu akan menjelaskan cara berpikirnya yang maju dan terorganisir dan bagaimana dia mencoba memengaruhi dunia dengan pemikirannya," ujarnya saat itu.
Sarkofagus Mesir Kuno
Baca Juga: Teleskop Pencari Alien Rusak dalam Kecelakaan Misterius
Lagi-lagi, Scott menemukan batu berbentuk aneh yang diklaim sebagai sarkofagus Mesir Kuno. Ia berdalih bahwa temuannya ini merupakan bukti bahwa nenek moyang orang Mesir Kuno berasal dari Mars.
"Saya mendapat penemuan menarik di Mars yang akan mengarah pada arkeologi batuan," kata Scott dalam video YouTube tentang penemuan itu.
"Ada semacam makam Mesir Kuno yang diukir di sisi gunung ini di Mars. Apakah orang Mesir kuno berasal dari Mars? Apakah mereka kemudian pindah ke Mesir? Mesir sangat mirip dalam penampilan dan cuaca dengan Mars. Tidak ada tempat lain di Bumi yang mirip Mars."
Botol Bir
Pada 2017 lalu, seorang pemburu anomali Mars bernama Thomas Miller menemukan sebuah benda yang dia klaim sebagai botol bir berwarna hijau. Ia menemukannya dari hasil penangkapan gambar yang dilakukan robot penjelajah Mars, NASA Spirit.
Baca Juga: Pengamatan Pertama Gerhana Bulan Hubble Bantu Astronom Cari Kehidupan Alien
Ia menebar konspirasi dengan mengatakan bahwa botol bir tersebut merupakan bukti astronot yang sempat berkomunikasi dengan alien dari Planet Merah.