Suara.com - Setelah memperkenalkan ponsel flagship Reno4, Oppo bakal memamerkan ponsel lainnya dari kelas menengah dengan menyiapkan panggung peluncuran untuk Oppo A53 terbaru.
Sekadar informasi, ponsel dengan seri serupa juga sempat muncul pada 2015. Dikutip dari My Smart Price, Selasa (18/8/2020), Oppo A53 bakal membawa layar 6,53 inci dengan dukungan refresh rate 90 Hz.
Di bagian kamera, ponsel terbaru ini mengusung kamera depan 16 MP yang diletakkan di atas layar punch hole. Beralih ke bagian belakang, Oppo A53 disebut-sebut akan memakai tiga kamera dengan komposisi sensor utama 13 MP, lensa makro 2 MP, dan lensa bokeh 2 MP.
Soal jeroan, spesifikasi Oppo A53 terbaru diotaki chipset Qualcomm Snapdragon 460 yang dupadukan dengan pilihan RAM 4/6 GB dan memori internal 64/128 GB.
Baca Juga: Oppo Patenkan Desain HP dengan Li-Fi, Ini Keunggulannya
Ponsel ini akan berjalan dengan sistem operasi Android 10 dengan antarmuka khas Oppo, ColorOS 7.
Seperti kebanyakan ponsel kekinian, Oppo A53 juga ditunjang baterai jumbo, 5.000 mAh, dengan pengisian daya cepat alias fast charging 18 Watt.
Tampaknya, Oppo A53 akan dipasarkan di sejumlah wilayah Asia Tenggara, temasuk Indonesia. Pasalnya, ponsel ini telah mendapatkan lisensi TKDN dari Kemenperin.