Suara.com - Layanan Telkomsel tumbang di Sumatera, Selasa (11/8/2020) dan para pengguna operator seluler milik pemerintah tersebut ramai-ramai mengeluh di media sosial.
Telkomsel menjadi topik paling ramai dibicarakan di Twitter Indonesia hingga Selasa malam, demikian dipantau Suara.com dari Bogor, Jawa Barat. Topik itu rata-rata berisi keluhan dan sindiran warganet kepada Telkomsel.
Telkomsel sendiri, via akun Twitter resminya, mengatakan bahwa layanannya di Sumatera tumbang karena terbakarnya Gedung HPBB (High Performace Back Bone) PT Telkom di Kota Pekanbaru, Riau, terbakar pada Selasa siang.
"Terkait kebakaran di STO Telkom di Pekanbaru, terjadi penurunan kualitas layanan di sejumlah wilayah di Sumatera," terang Telkomsel.
Baca Juga: Jaringan Telkomsel Sebagian Sumatera Mati, Plaza Telkom Pekanbaru Terbakar
Sayang tidak dijelaskan, mengapa terbakarnya fasilitas di Pekanbaru bisa memengaruhi layanan di seluruh Pulau Sumatera.
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Saat ini kami masih berupaya maksimal untuk memulihkan layanan secara keseluruhan agar dapat normal kembali," jelas Telkomsel lebih lanjut.