Tidak seperti beberapa jenis earbuds di pasaran yang perlu menyinkronisasi secara manual setiap kali perangkat dikeluarkan dari charging case, Honor Choice True Wireless Earbuds dapat terkoneksi secara instan.
Dengan sensor yang responsif terhadap sentuh, earbuds TWS ini memungkinkan pengguna untuk mengontrol lagu dan panggilan langsung dari kedua earbuds.
Untuk fungsi kontrolnya, ketika memutar musik, ketuk (tap) earbuds 2x untuk memainkan atau pause lagu. Tap dan tahan earbuds kanan selama 2 detik untuk ke lagu berikutnya. Tap dan tahan earbuds kiri selama 2 detik untuk ke lagi sebelumnya.
Sedangkan ketika menerima panggilan telepon, tap earbuds 2x berarti pengguna menerima panggilan. Tap 2x lagi untuk memberhentikan panggilan. Tap dan tahan earbuds (kiri atau kanan) selama 2 detik untuk menolak panggilan.
Baca Juga: Harga Mi True Wireless Earbuds Basic S, TWS Baru Andalan Xiaomi
Sedangkan jika pengguna mengetuknya secara 3x berturut-turut pada sisi earbuds manapun, Voice Assistant pada ponsel akan langsung diaktifkan.
Kualitas Audio dan Konektivitas
Meski turun di kelas entry-level, Honor Choice True Wireless Earbuds dilengkapi speaker komposit diaphragm 7mm agar bisa menyajikan komposisi vokal, bass, dan suara mid-high secara seimbang.
Tak hanya itu, earbuds terbaru ini mendukung teknologi Bluetooth 5.0 yang diklaim bisa menurunkan latensi rendah hingga 130 ms ketika earbuds dipakai untuk mendengarkan audio dari musik, game, maupun video.
Kesimpulan
Baca Juga: Honor Kenalkan Tablet 6 dan X6, Segini Harganya
Dibanderol dengan harga Rp 399 ribu, Honor Choice True Wireless Earbuds menawarkan pengalaman audio yang jernih dan cara pemakaian yang praktis.