Performa apik RRQ Hoshi juga berlanjut lewat Mobile Legends Professional League Invitational 4 Nation Cup (MPLI).
Pada play-off Upper Bracket, RRQ Hoshi berhasil menghempaskan Evos Legends dengan skor 2 vs 0.
Evos Legends dikalahkan dengan skor 15 vs 1 pada game pertama dan 23 vs 6 pada game kedua.
Meski begitu, Evos Legends tentunya masih memiliki memori manis saat menjuarai Mobile Legends M1 World Championship 2019 lalu setelah mengalahkan RRQ dengan skor 4 vs 3.
Baca Juga: Dari EVOS Wannn Hingga ONIC Drian, Pontianak Jadi Kota Penghasil Pro Player
Mengingat dua tim besar di atas saling mengalahkan satu sama lain, jadwal MPL Indonesia Season 6 Week 1 yang menampilkan El Clasico tentunya sangat menarik untuk dinantikan.