Kelebihan yang dimiliki oleh Oppo Reno4 ada pada desainnya yang elegan dan beragam fitur kamera premium.
Menggunakan sensor Sony IMX586 48 MP di bagian belakang dan sensor Samsung S5KGD1 32 MP di bagian depan, HP baru ini menawarkan kualitas foto yang terlihat jernih dan tajam.
Oppo Reno4 memiliki kemampuan portrait photography untuk mendukung aktivitas anak muda dalam mengekspresikan kreativitas di setiap bidikan.
Perangkat mempunyai fitur 960fps Smart Slow Motion, yang dapat menangkap 960 frame dalam satu detik dan menangkap bidikan gerak lambat di tengah-tengah sebuah video.
Baca Juga: Dijual Rp 4 Jutaan, Oppo K7 5G Resmi Diperkenalkan
Selain itu, HP Oppo ini menghadirkan fitur Ultra Steady Video 3.0 yang menawarkan tiga mode stabilisasi yang berbeda. Untuk pertama kalinya, kamera depan Reno4 dilengkapi dengan algoritma Electronic Image Stabilization.
Tak hanya itu, Oppo Reno 4 juga dibekali baterai 4015 mAh dan fitur fast charging 30 W. Oppo Reno4 dapat diisi 50 persen dalam 20 menit, dan terisi penuh dalam 57 menit berkat fitur tersebut.
Harga Oppo Reno4
Oppo Reno4 hadir di Indonesia dalam dua pilihan warna, Space Black dan Galactic Blue. Proses pemesanan perangkat ini berlangsung mulai 6 hingga 14 Agustus 2020.
Konsumen yang memesan perangkat ini selama periode Pre-Order akan mendapatkan hadiah langsung berupa smart bracelet, Bluetooth headset, dan smartphone standing holder senilai 1 juta rupiah. Selain itu konsumen juga akan mendapatkan bonus kuota Telkomsel TAU hingga 30GB.
Baca Juga: Samsung Galaxy M51 Lolos Sertifikasi, Bawa Fast Charging 25 W
Harga Oppo Reno4 di Indonesia dibanderol sebesar Rp 4,99 juta.