Suara.com - Setelah muncul beberapa teaser sebelumnya, Oppo Reno4 Pro akhirnya dikenalkan ke publik. Beberapa fitur utama yang menjadi andalan termasuk refresh rate 90 Hz pada layar dan fast charging 65 W.
Oppo Reno4 Pro debut pertama kali di India pada akhir Agustus lalu.
Perangkat ini telah dikonfirmasi menjadi varian internasional yang siap meluncur secara global.
Oppo Reno4 juga sudah dikonfirmasi masuk ke Indonesia, namun masih belum diketahui mengenai perilisan varian Pro-nya.
Baca Juga: Segera Meluncur, Harga Realme V5 Dibanderol Rp 3,5 Juta?
HP baru kelas menengah premium ini dibekali dengan chipset Snapdragon 720G.
Mengingat dibanderol dengan harga Rp 5 juta ke atas, chipset tersebut terlihat tak terlalu "wah".
Namun Oppo menyediakan banyak fitur premium lain untuk menyeimbangkan chipset di atas.
HP Oppo Reno4 Pro memiliki layar Super AMOLED 6,5 inci beresolusi Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel).
Layar sudah dilengkapi fitur refresh rate 90 Hz dan touch sampling rate 180 Hz.
Baca Juga: Putra Siregar Jawab Kecurigaan Soal HP Harga Murah di PS Store
Perangkat dijamin memiliki layar yang sangat "terang", mengingat kecerahan puncaknya mencapai 1.100 nits.
Soal memori, chipset Snapdragon 720G dipasangkan dengan RAM 8 GB serta memori internal 128 GB atau 256 GB.
HP Oppo Reno4 Pro mempunyai 4 kamera belakang dengan konfigurasi sensor Sony IMX586 48 MP (Primer) + 8 MP (Ultrawide) + 2 MP (Makro) + 2 MP (modul B & W).
Untuk kebutuhan selfie, Oppo Reno4 Pro dibekali kamera depan 32 MP dengan sensor Sony IMX616.
Dikutip dari GSM Arena, HP baru ini mempunyai baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan fitur fast charging 65 W (SuperVOOC 2.0).
Berdasarkan situs resminya, Oppo mengklaim bahwa perangkat dapat diisi daya secara penuh dalam waktu 36 menit saja.
Sementara pengisian daya selama 5 menit diklaim dapat digunakan untuk menonton YouTube selama 4 jam berturut-turut.
Harga Oppo Reno4 Pro varian memori terendah (8GB/12GB) dibanderol 34.990 rupee atau Rp 6,8 juta.