Varian Baru Samsung Galaxy A71 dan A51 Meluncur, Punya Teknologi Foto Keren

Rabu, 29 Juli 2020 | 21:57 WIB
Varian Baru Samsung Galaxy A71 dan A51 Meluncur, Punya Teknologi Foto Keren
Samsung Galaxy A51 dan Galaxy A71 diluncurkan di Jakarta, Selasa (14/1/2020). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah meluncur di awal tahun ini, Samsung Galaxy A71 dan Galaxy A51 pada Rabu (29/7/2020) mendapatkan penyegaran dengan penambahan warna baru dan teknologi fotografi dari Hp premium.

Kedua ponsel ini juga sudah menerima update baru di sektor fotografi yang mencakup Pro Mode & Single Take (kamera), Music Share dan Quick Share.

“Dengan adanya dua fitur baru yang sebelumnya hanya ada di perangkat kelas premium ini, Gen Z dapat semakin mudah dan juga bisa mengeksplorasi kemampuannya lebih jauh guna menghasilkan konten yang awesome," papar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia, di Jakarta, Rabu (29/7/2020).

Pro Mode sendiri merupakan fitur kamera yang dapat meningkatkan kemampuan pengambilan foto dari kamera utama beresolusi 64 MP di Galaxy A71 dan 48 MP di Galaxy A51. Melalui fitur ini pengguna dapat melakukan penyesuaian mulai dari ISO, Aperture, Shutter Speed, Fokus, White Balance, hingga Eksposur.

Baca Juga: Samsung Galaxy A71 5G Diboyong ke Luar China, Masuk Indonesia?

Sementara fitur single take memungkinkan pengguna untuk mengambil foto dan video secara bersamaan, dan menghasilkan beragam variasi video mulai dari versi original, boomerang, dan fast forward, sekaligus.

Secara teknis, fitur ini digerakkan teknologi Artificial Inteligence yabg akan memilih satu foto yang memiliki angle dan kualitas yang paling baik, serta 1 foto dengan mode hitam putih.

Beralih ke fitur Quick Share Mode, ini merupakan fitur untuk berbagi file dan data antar sesama teman pengguna perangkat Samsung. Selain itu, hadirnya fitur music share bisa membuat pengguna tetap bisa seru seruan bersama teman, tanpa harus saling berdekatan.

Untuk sisi keamanan, Galaxy A51 l 71 dilengkapi dengan Samsung Knox yang merupakan program keamanan data pribadi dari Samsung untuk menjaga berbagai jenis data pengguna baik berupa file, foto, maupun video.

Namun untuk spesifikasi, kedua ponsel tersebut masih sama dengan versi lawas. Layar Galaxy A71 menggunakan layar Super AMOLED Plus 6,7 inci FHD+ Infinity-O.

Baca Juga: Samsung Andalkan Dua Ponsel Ini di Ajang Resmi Piala Presiden Esports 2020

Dapur pacunya diotaki prosessor Qualcomm Snapdragon 730G dengan kapasitas memori 8/128 GB, baterai 4.500 mAh, serta AI Gaming booster untuk mendongkrak performa game.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI