Suara.com - Sempat beredar rumor soal kolaborasi antara Hideo Kojima dan Junji Ito untuk menggarap game horor baru. Mangaka asal Jepang itu pun memberikan klarifikasi terkait kabar tersebut.
Rumor kolaborasi antar dua pria Jepang ini awalnya muncul dari wawancara Junji Ito dalam Comic-Con 2020.
Dalam wawancaranya, Juni Ito menyampaikan pernah berbicara dengan Hideo Kojima terkait kemungkinan adanya game horor yang akan dikerjakan.
Melalui seorang penerjemah, disampaikan kalau keduanya sempat bertemu dan berbicara terkait proyek di masa depan yang bisa dikerjakan.
Baca Juga: Game Death Stranding Disebut Prediksi Pandemi, Ini Jawaban Hideo Kojima
Namun setelah ramai pemberitaan tentang kolaborasi ini, Junji Ito memberikan klarifikasinya melalui akun media sosial Twitter @junjiitofficial.
Pria Jepang ini menyampaikan kalau pembicaraannya dengan Hideo Kojima tersebut hanya dalam sebuah pesta, bukan dalam tahap formal terkait proyek kolaborasi.
Pengarang manga Uzumaki ini menegaskan belum ada pembicaraan serius dengan kreator Death Stranding tersebut untuk sebuah kolaborasi.
Junji Ito pun meminta maaf kepada Hideo Kojima atas perkataannya hingga membuat membuat banyak orang berspekulasi adanya game horor kolaborasi mereka berdua.
Sebelumnya dua pria asal Jepang ini hampir saja terlibat dalam proyek yang sama. Yakni game horor Silent Hills (bukan Silent Hill) yang akhirnya dibatalkan.
Baca Juga: Spesifikasi PC Death Stranding Tak Berat, RAM 8 GB Jalan!
Kala itu, Hideo Kojima merencanakan untuk menggandeng Guillermo Del Toro dan Junji Ito dalam mengerjakan proyek menyeramkan tersebut.