Debut di Indonesia, Harga Realme C15 Lebih Mahal dari C11

Selasa, 28 Juli 2020 | 14:25 WIB
Debut di Indonesia, Harga Realme C15 Lebih Mahal dari C11
Realme C15 diluncurkan di Jakarta, Selasa (28/7/2020). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme Indonesia secara resmi memperkenalkan ponsel terbarunya, Realme C15, yang dilangsungkan secara online pada hari ini, Selasa (28/7/2020). Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang menerima Hp baru ini.

Seperti yang sudah diumumkan, gawai ini mengandalkan baterai berkapasitas 6000 mAh. Sementara beberapa spesifikasi dapur pacunya mirip dengan saudara tua Realme C11, meski harga Realme C15 memang lebih mahal.

"Ini ponsel pertama Realme yang punya baterai 6.000 mAh dengan dukungan 18W fast charge. Bukan hanya besar, tapi memberikan optimasi software, yaitu App Quick Freeze, Screen Battery Optimization, dan Super Power Saving Mode," terang Product Manager Realme Indonesia Felix Christian.

Meski membawa baterai jumbo, namun Realme C15 tetap mengedepankan keamanan para penggunanya berkat adanya chip yang memantau aktivitas pengisian daya.

Baca Juga: Realme C15, Paduan Quad Camera dan Baterai Jumbo

"Faktor keamanan juga kami perhitungkan. Nah untuk Realme C15, kami memasang chip yang memonitor tiap detik pengecasan agar aman dalam pengisian sehari-hari," imbuh Felix.

Realme C15 membawa layar 6,5 inci beresolusi HD, dan punya notch bermotif mini drop. Ukuran layar ini sama dengan Realme C11, tetapi resolusinya kalah karena C11 sudah FHD.

Dapur pacu Realme C15 mengandalkan chipset MediaTek Helio G35 yang dibangun dengan proses 12 nm dan bisa dipacu hingga kecepatan 2,3 GHz. Ini juga sama dengan C11.

Tapi di sektor memori, Realme C15 lebih unggul. Jika C11 memiliki RAM paling besar 3 GB dan ROM 32 GB, maka C15 punya pilihan RAM hingga 4 GB dan kapasitas memori utama hingga 128 GB.

Beralih ke sektor kamera, Realme C15 punya konfigurasi empat kamera yang diletakkan dalam sebuah modul berbentuk kotak. Sensor utamanya beresolusi 13 MP, lensa ultrawide 8 MP, lensa B&W 2 MP, dan lensa retro 2 MP. Sedangkan kamera depannya 8 MP. Adapun Realme C11 hanya punya dua kamera belakang yang masing-masing berkekuatan 13 MP dan 2 MP.

Baca Juga: Bocoran Terbaru Ungkap Kamera dan Prosesor Realme C15

Harga Realme C15 RAM 3 GB × ROM 32 GB dijual Rp 2 juta, versi RAM 4 GB + ROM 64 Rp 2,2 juta, dan varian RAM 4 GB + ROM 128 GB Rp 2,5 juta. Sementara Realme C11 ketika diluncurkan pada akhir Juni lalu harganya cuma Rp 1 jutaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI