Setelah melengkapi data diri toko hingga memilih jasa kirim, yang tak kalah penting ialah mencantumkan nomor rekening. Nomor rekening ini berguna untuk pencairan dana penjualan. Klik menu Kartu/Rekening Bank, kemudian masukkan password Shopee lalu klik Tambah Rekening Bank, terakhir klik Lanjut.
5. Mulai Berjualan
Nah setelah selesai melengkapi data-data yang diperlukan, kini saatnya Anda mulai berjualan. Cara jualan di Shopee, klik menu Tambah Produk Baru lalu isi data produk mulai dari nama hingga harga lalu klik Simpan. Kini produk Anda sudah terunggah di Shopee dan siap berjualan.
Itulah cara membuat toko online sendiri di Shopee, mudah bukan? Selamat mencoba dan raup keuntungan yang berlipat.
Baca Juga: 3 Cara Membuat Website Gratis
Kontributor : Lolita Valda Claudia