Hore! Uji Coba Antibodi Covid-19 di Inggris Diklaim 98,6 Persen Akurat

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 19 Juli 2020 | 12:00 WIB
Hore! Uji Coba Antibodi Covid-19 di Inggris Diklaim 98,6 Persen Akurat
Ilustrasi tes antibodi. [Greg Baker/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah tes antibodi virus corona (Covid-19), yang didukung oleh pemerintah Inggris diklaim 98,6 persen akurat, dalam uji coba manusia secara rahasia yang diadakan bulan lalu, dikutip Bloomberg dari Telegraph, Minggu (19/7/2020).

Tes sidik jari dapat mengetahui dalam waktu 20 menit apakah seseorang telah terpapar virus. Ini dikembangkan oleh Universitas Oxford bersama-sama dengan perusahaan diagnostik pemerintah Inggris, kemitraan yang dibentuk oleh pemerintah setelah pengiriman tes sidik jari buatan China terbukti tidak berguna.

Ribuan prototipe telah diproduksi di Inggris sebelum persetujuan peraturan, yang diharapkan dalam beberapa minggu mendatang. Pemerintah membuat rencana untuk mendistribusikan tes kepada para profesional layanan kesehatan terlebih dahulu sebelum membuatnya tersedia bagi orang untuk digunakan di rumah.

Ilustrasi virus corona. [Shutterstock]
Ilustrasi virus corona. [Shutterstock]

Tes yang disetujui oleh pemerintah Inggris saat ini melibatkan pengiriman sampel darah ke laboratorium untuk dianalisis, suatu proses yang dapat memakan waktu berhari-hari.

Baca Juga: Optimistis, India Targetkan Vaksin Covid-19 Ditemukan Pertengahan Agustus

Ini muncul ketika para ilmuwan di King's College London mengidentifikasi enam jenis virus corona (Covid-19), menggunakan perangkat lunak kecerdasan buatan yang mengungkapkan kumpulan gejala. Temuan ini cenderung membantu dokter menemukan pasien dengan risiko tertinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI