Suara.com - Pandemi virus Corona (Covid-19) membuat pemerintah Indonesia, baik pusat maupun daerah melakukan pembatasan terhadap kegiatan masyarakat. Selain berfokus mendukung bidang kesehatan, pemerintah juga berupaya menghidupkan kembali perekonomian nasional.
Pada situasi ini, pemerintah perlu menangani isu pada sektor kesehatan dan ekonomi secara seimbang dan sisi teknologi ICT (Information Communication Technology), memainkan peran penting. Indosat Ooredoo, melalui Indosat Ooredoo Business, menghadirkan solusi Smart City, Hybrid Cloud, dan Big Data yang bekerja sama dengan Qlue untuk memungkinkan pemerintah memantau pergerakan dan aktivitas masyarakat terkait dengan protokol kesehatan Covid-19.
Selain itu, Indosat Ooredoo juga bekerja sama dengan Alibaba dalam mengembangkan solusi Hybrid Cloud. Sementara teknologi Big Data dapat digunakan pemerintah kota dalam pengambilan keputusan secara tepat dan akurat.
"Indosat Ooredoo terus berusaha bersama dengan masyarakat dan pelaku usaha di Indonesia, dalam menghadapi situasi menantang di tengah pandemi Covid-19 saat ini. Untuk itu, kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Qlue dan Alibaba Cloud dalam menghadirkan solusi Smart City dan Hybrid Cloud," kata Bayu Hanantasena, Chief Business Officer Indosat Ooredoo, dalam acara virtual meeting, Kamis (16/7/2020).
Baca Juga: Dukung Belajar di Rumah, Indosat Ooredoo Beri Kuota Gratis 30 Hari
Menurutnya, ini bentuk komitmen perusahaan dalam menghadirkan solusi tepat sasaran dan mampu memberikan kemudahan, serta mendukung keberlangsungan pemerintahan yang sedang mengalami tekanan dalam menyeimbangkan masalah kesehatan dan masalah ekonomi.
Indosat Ooredoo menyediakan solusi IoT untuk mendukung implementasi Smart City. Solusi pascaCovid-19 untuk Smart City mencakup, Dashboard Indosat Ooredoo baik pasif ataupun interaktif, solusi penanganan Covid-19 dengan kolaborasi sistem AI dan Dashboard Analytic, solusi aplikasi Smart City, dan People Mobility Dashboard dengan melakukan analisa terhadap perpindahan orang.
Hybrid Cloud merupakan solusi infrastruktur ICT yang bisa digunakan untuk mencapai suatu efisiensi dalam proses dan pengelolaan data. Ini akan mempermudah dalam melakukan analisa data serta bertujuan untuk mengimplementasikan artificial intelligence (AI) yang dibutuhkan saat ini untuk mempercepat pengambilan keputusan.
Selain, ini juga mencakup solusi untuk bidang pendidikan, di mana saat ini semua murid harus bersiap belajar secara daring di tengah pandemi. Indosat Ooredoo akan hadir berkolaborasi dengan pemerintah daerah.
Indosat Ooredoo juga menghadirkan platform Connex sebagai ruang untuk saling berbagi pengetahuan dan perkembangan terkini seputar industri dan teknologi. Harapannya, melalui platform ini Indosat Ooredoo Business dapat semakin dekat dengan seluruh mitra dan pelanggan serta terlibat secara aktif untuk saling mendukung dan menciptakan inovasi-inovasi baru.
Baca Juga: Gandeng Erajaya dan Tokopedia, Google Luncurkan Nest Mini di Indonesia