Komet Neowise Melewati Bumi, Hanya Bisa Dilihat Sekali Seumur Hidup

BBC Suara.Com
Kamis, 16 Juli 2020 | 10:18 WIB
Komet Neowise Melewati Bumi, Hanya Bisa Dilihat Sekali Seumur Hidup
[BBC].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komet yang spektakuler sedang melewati Bumi, dan disaksikan oleh para pencinta bintang di seluruh dunia.

Komet Neowise ditemukan pada akhir Maret dan menjadi salah satu dari sedikit komet di abad ke-21 yang dapat dilihat dengan mata telanjang saat ia mendekati matahari.

Komet itu akan berada paling dekat dengan Bumi pada 23 Juli, tapi masih akan berjarak sekitar 103 juta km jauhnya.

Berikut adalah tempat-tempat yang telah menyaksikan pemandangan 'sekali seumur hidup' ini:

Baca Juga: Komet Swan Berhasil Dipotret Observatorium Itera Lampung

Foto di atas diambil di langit malam di atas dermaga Saltburn di Inggris.

Komet ini terlihat di pertengahan garis lintang belahan bumi utara – yaitu negara-negara di Eropa, AS, dan Kanada – sesaat sebelum matahari terbit dan sesudah matahari terbenam.

Untuk menemukannya, Anda harus mencari cukup rendah di cakrawala, antara arah timur dan utara.

Peristiwa yang hanya akan terjadi satu kali

Orang-orang di negara-negara selain Inggris juga telah menyaksikan komet itu.

Baca Juga: Komet Ini Akan Melintas Dekat Bumi Pekan Depan, Begini Cara Melihatnya

Fotografer ini menangkap Neowise di atas sebuah gereja di Rusia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI