Baru Diluncurkan, Game Android Stack Colors! Langsung Diunduh 10 Juta Kali

Minggu, 12 Juli 2020 | 18:45 WIB
Baru Diluncurkan, Game Android Stack Colors! Langsung Diunduh 10 Juta Kali
Ilustrasi game Stack Colors. (YouTube/ CookieGuy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Salah satu yang cukup mengganggu adalah banyaknya iklan yang muncul ketika kita berhasil menyelesaikan satu level atau berpindah menu.

Untuk menghilangkan iklan, kita harus bersedia membayar versi Pro seharga Rp 48 ribu.

Ilustrasi game Stack Colors!. (YouTube/ CookieGuy)
Ilustrasi game Stack Colors!. (YouTube/ CookieGuy)

Jika pemain dapat mengumpulkan balok lebih cepat dan minim kesalahan, maka bar energi pada baterai sebelah kiri akan semakin bertambah.

Apabila energi sudah terkumpul penuh, maka pemain bisa mendapatkan semacam booster yang membuat semua balok berwarna sama.

Baca Juga: Usung Open World, Rockstar Kembangkan Game VR Baru

Semakin tinggi level kamu, semakin susah pula rintangan dan lintasan yang ada. Pemain bisa menemui beberapa rintangan seperti gerigi, bangunan raksasa, serta tikungan tajam.

Tips untuk bermain Stack Colors! adalah kita harus memanfaatkan booster lain yang ada pada sisi kanan dengan mengupgrade setiap kali mendapatkan Gold.

Jika berpindah lintasan, maka kita harus memperhartikan atmosfer langit dengan warna yang harus kita kumpulkan.

Apabila ingin memainkan game Android Stack Colors! kamu bisa mengunduh dan mengunjunginya lewat  link ini.

Baca Juga: 5 Game Android Terpopuler di Play Store, One Punch Man Paling Favorit

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI