Pandemi Covid-19 Belum Usai, Computex 2020 Dibatalkan

Senin, 15 Juni 2020 | 13:45 WIB
Pandemi Covid-19 Belum Usai, Computex 2020 Dibatalkan
Taipei, ibu kota Taiwan, Republic of China (ROC) dilihat dari Menara 101 Taipei [Suara.com/Arendya].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi Covid-19 bukan hanya memakan korban jiwa, namun turut berpengaruh pada gelaran pameran teknologi internasional. Paling gres, wabah Virus Corona sukses memaksa pembatalan Computex 2020.

Sejatinya, Computex 2020 berlangsung pada 1-5 Juni kemarin di Taipei, Taiwan. Namun akibat pandemi Covid-19, panitia berencana menundanya hingga September mendatang. Dalam perkembangannya, wabah ini diprediksi akan memasuki gelombang keduanya, sehingga panitia penyelenggara akhirnya benar-benar angkat tangan. Membatalkan sepenuhnya gelaran Computex 2020.

Logo Computex Taipei [The Verge].
Logo Computex Taipei [The Verge].

Sebagai gantinya, acara serupa akan digelar tahun depan, tepatnya pada bulan Juni 2021. Demikian seperti diwartakan The Verge, Senin (15/6/2020).

Terkait keputusan ini, panitia penyelenggara Computex dan pemerintah Taiwan kembali menuai apresiasi dari banyak pihak.

Baca Juga: Wali Kota Bogor: Aturan Dua Shift Kerja Kantor Jakarta Belum Maksimal

Sebelumnya, pemerintah Taiwan juga dipuji karena memberikan penanggulangan yang baik terhadap masalah ini. Sejak Covid-19 mewabah pada awal tahun ini, mereka langsung mengisolasi pasien Covid-19 dan melakukan pembatasan perjalanan, lebih awal ketimbang negara lainnya.

Imbasnya, sejauh ini jumlah pasien positif Covid-19 di negara itu hanya berjumlah kurang 500 dengan jumlah kematian tujuh korban jiwa saja.

Terkait Computex, ajang ini selalu dinanti para penggila teknologi di seluruh dunia. Pada tahun lalu, pameran ini didatangi oleh 43 ribu pengunjung yang berasal dari 171 negara.


Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan selalu ikuti protokol kesehatan tata normal baru. Gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama rutin cuci tangan. Selalu saling dukung dan saling jaga dengan tidak berdiri berdekatan, menggerombol, serta mengobrol, dalam mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCovid-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119

Baca Juga: Keren Banget, Lantai Karaoke Milik Inul Daratista Bak di Pantai Sungguhan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI