Suara.com - Melalui acara bertajuk PS5: The Future of Gaming yang diadakan Jumat lalu (13/6/2020), Sony akhirnya resmi memperlihatkan wujud PlayStation 5 (PS5).
Dibanding konsol game lainnya, desain PS5 lebih futuristik. Jika diamati lebih teliti, PS5 memiliki ukuran bodi yang lebih besar ketimbang konsol game lainnya.
Memang benar, Sony sama sekali belum mengumumkan detil spesifikasi PS5, termasuk dimensi yang dibawa perangkat tersebut.
Meski begitu, seorang tipster dengan akun Reddit GREBO7 mengunggah foto yang memperlihatkan perbandingan ukuran PS5 dengan konsol game lainnya, mulai dari PS3 versi biasa dan slim, PS4 versi biasa, slim, dan pro, serta konsol dari Xbox mulai dari Xbox 360, Xbox One, hingga Xbox Series X.
Baca Juga: 38 Game Baru Ini Diduga Meluncur ke PlayStation 5
Ketika dijejerkan dan diletakkan secara vertikal (berdiri), PS5 punya ukuran paling lebar dan terpanjang. Konsol lain dengan ukuran yang paling mendekati adalah PS3 versi original.
Pemilik akun Reddit memperkirakan, panjang perangkat bisa mencapai 14 inci. Demikian seperti melansir The Verge, Minggu (14/6/2020).
Di sisi lain, Xbox Series X yang merupakan rival PS5 diproyeksikan memiliki ukuran yang lebih besar, yakni sebesar kulkas (mini). Namun, sebagian besar gamer tidak mempercayai rumor tersebut.