Suara.com - Penerbit game Call of Duty, Activision Blizzard, mengonfirmasi bahwa akan ada game Call of Duty baru yang akan dirilis sekitar tahun ini. Namun, penerbit belum mengkonfirmasi studio mana yang mengembangkan game.
Perusahaan tidak memberikan detail platform mana yang akan mendukung game baru ini, membuat para gamer bertanya-tanya apakah itu akan tersedia di PlayStation 5 dan Xbox Series X yang juga akan rilis tahun ini.
Dalam rilis pendapatan pekan lalu, Activision Blizzard berbicara sedikit tentang kesuksesan Call of Duty: Modern Warfare mengalami peningkatan "dua digit persentase" permainan dari Call of Duty 2018: Black Ops 4.
Pada Desember 2019, Activision Blizzard mengumumkan bahwa Modern Warfare menghasilkan 1 miliar dolar AS, pendapatan secara global dengan pemain menghabiskan lebih dari 500 juta jam dalam mode multi-player dan hampir 300 juta pertandingan telah dimainkan. Modern Warfare juga merupakan game terlaris pada tahun 2019 di Amerika Serikat.
Baca Juga: Berukuran Jumbo, Penampakan Ketupat Ini Bikin Ngakak Warganet
Dilansir dari Gamespot, Rabu (27/5/2020), penerbit mengatakan bahwa Call of Duty tahun ini kemungkinan tidak akan terjual dengan baik seperti halnya Modern Warfare tahun lalu. Judul game ini diperkirakan akan tiba antara 1 Oktober hingga 31 Desember mendatang.