Bikin Warganet Salfok, Nenek-nenek Ini Lihai Bergoyang ala SWAG

Rabu, 13 Mei 2020 | 07:00 WIB
Bikin Warganet Salfok, Nenek-nenek Ini Lihai Bergoyang ala SWAG
Aksi nenek-nenek yang joget ala SWAG ini viral di Twitter. (Twitter/ julianadamh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bikin warganet auto salfok hingga kagum, nenek lincah yang bergoyang ala SWAG ini berhasil mengibur banyak orang.

Pengguna Twitter sekaligus influencer bernama @julianadamh membagikan video dengan caption bertuliskan "Mencoba joget yang mengandung SWAG sama mbah".

Video yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 10 ribu Retweet dan 41 ribu Like.

Banyak warganet yang ikut salfok hingga turut mendoakan agar sang nenek selalu sehat setelah melihat video viral ini.

Baca Juga: Tirukan Pengumuman di Pesawat, Aksi Perempuan Ini Bikin Warganet Ambyar

Berkat aksi kocak bersama sang nenek dan video lucunya, Julian Adam (julianadamh) mempunyai 42 ribu follower di Instagram dan 12 ribu follower di Twitter.

Nenek yang bergoyang ala SWAG ini viral di Twitter. (Twitter/ julianadamh)
Nenek yang bergoyang ala SWAG ini viral di Twitter. (Twitter/ julianadamh)

Content creator itu sering membagikan kebersamaan dengan sang nenek dalam bergoyang kekinian, termasuk goyang ala SWAG.

Bergaya slow-motion ala rapper, nenek ini terlihat sangat luwes dalam bergoyang seirama alunan musik.

Menggunakan penutup kepala dan juga pakaian ukuran besar, gaya nenek tersebut hampir mirip dengan rapper kekinian.

Sang cucu mengajari neneknya beberapa gerakan SWAG kekinian dan sang nenek cukup lihai dalam menirukannya.

Baca Juga: Sering Pamer Gaya Swag, Nenek Berhijab Dilirik Vogue

Atas doa dan komentar yang diberikan oleh warganet, @julianadamh menjelaskan bahwa kondisi neneknya baik-baik saja meski suka bergoyang kekinian.

"Makasih guys, FYI alhamdulillah simbah tambah sehat (emoticon senyum)," kata @julianadamh.

Banyak warganet yang memberikan beragam komentar atas aksi gokil nenek-nenek bergoyang ala SWAG ini.

"Ya Allah, untung nggak dicap cucu durhaka kau Dam, duh utii," komentar dewiputri_f.

"Sumpah ya, gue follow elu gara-gara simbah lu. Selalu ngakak liat simbah. Sehat sehat terus mbah," doa @Reregitads.

"Panjang umur mbah, terima kasih sudah bikin tertawa di hari yang berat," cuit @_goodwomen.

Itulah tadi video viral di Twitter mengenai nenek-nenek yang bergoyang ala SWAG sehingga membuat warganet salfok, gokil banget ya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI