Borong Makanan Antisipasi Lockdown, Isi Rumah Ini Bikin Warganet Melongo

Sabtu, 09 Mei 2020 | 04:05 WIB
Borong Makanan Antisipasi Lockdown, Isi Rumah Ini Bikin Warganet Melongo
Borong makanan karena takut lockdown. (twitter/dddeeeeaaaaaaa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video TikTok yang memperlihatkan isi rumah sebuah keluarga belum lama ini menjadi viral di Twitter. Membuat siapa saja melongo melihatnya, rumah ini dipenuhi dengan berbagai keperluan sebagai antisipasi lockdown.

Video TikTok ini lalu menjadi viral di Twitter usai diunggah @dddeeeeaaaaaaa pada Kamis (7/5/2020) lalu dan langsung mencuri perhatian netizen.

"Teruslah bekerja keras, agar kulkas dan lemarimu tidak kosong" tulis akun Twitter tersebut.

Nampak dari video TikTok yang diunggah, seorang ibu dan bapak tengah membeli berbagai keperluaan rumah seperti makanan, minuman, cemilan, hingga bumbu masakan di supermarket.

Baca Juga: Nggak Butuh Waktu Lama, Begini Cara Download IDM Terbaru

"Belanja stok kebutuhan hidup selama lockdown untuk dua minggu kedepan" tulis keterangan dalam video TikTok tersebut.

Borong makanan karena takut lockdown. (twitter/dddeeeeaaaaaaa)
Borong makanan karena takut lockdown. (twitter/dddeeeeaaaaaaa)

Saat tiba di rumah, keluarga ini lalu memamerkan isi rumahnya yang setiap kulkas di rumah ini didominasi dengan berbagai makanan, minuman, cemilan, hingga bumbu masak serba lengkap.

Berbagai hal seperti es krim, buah, sayur, jus, susu, bumbu masakan, sampai berbagai cemilan dan makanan ringan tersedia di rumah ini.

Menjadi viral di Twitter, unggahan mengenai ngeborong makanan karena takut lockdown ini lalu dibanjiri dengan berbagai komentar netizen.

"Jiwaku meronta-meronta melihat ini" balas netizen dengan akun Twitter @meylandapsari.

Baca Juga: Simpel, Begini Cara Mengunduh dan Install Internet Download Manager

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI