Suara.com - Untuk mengunduh file berukuran besar, tool seperti Internet Download Manager sangat disarankan untuk digunakan. Kami akan memberikan kepada Anda mengenai cara mengunduh aplikasi Internet Download Manager (IDM) dan cara berlangganan secara legal.
Dikutip dari situs resminya, IDM merupakan sebuah tool yang diklaim dapat meningkatkan kecepatan unduhan hingga 5 kali lipat.
Tak hanya melakukan unduhan dalam satu waktu, Internet Download Manager bisa digunakan untuk melanjutkan dan menjadwalkan unduhan.
Fitur pemulihan kesalahan pada IDM dapat memulai kembali unduhan yang terputus karena kehilangan koneksi, masalah jaringan, hingga matinya PC karena pemadaman listrik yag tak terduga.
Baca Juga: Disertai Identitas, Begini Cara Registrasi Kartu SIM Card Baru
Internet Download Manager dapat terintegrasi ke dalam Google Chrome, Microsoft Internet Explorer, Netscape, MSN Explorer, AOL, Opera, Mozilla, Mozilla Firefox, Mozilla Firebird, Browser Avant, MyIE.
Berikut cara menginstall Internet Download Manager dari situs resminya:
1. Kunjungi internetdownloadmanager.com.
2. Klik thumbnail "Try Internet Download Manager for Free".
3. Thumbnail tersebut akan langsung mengunduh Installer dari IDM.
Baca Juga: Cara Dapat Token Listrik Gratis dari PLN, Bisa Lewat WhatsApp
4. Cari Installer pada folder penyimpan unduhan di PC atau laptop Anda, lalu klik dua kali pada installer.