Cangih, Apple Maps Tampilkan Lokasi Tes Covid-19

Rabu, 15 April 2020 | 07:33 WIB
Cangih, Apple Maps Tampilkan Lokasi Tes Covid-19
Apple Maps. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apple terus berupaya membantu pemerintah Amerika Serikat untuk memerangi virus corona melalui peta digital miliknya, Apple Maps. Teraktual, Apple Maps mendapatkan pembaruan berupa penambahan lokasi-lokasi yang dijadikan tempat pengujian dan tes Covid-19.

Sebelumnya, Apple sudah meluncurkan portal untuk rumah sakit, penyedia layanan kesehatan, dan bisnis yang ingin mendaftarkan diri sebagai tempat pengujian Covid-19.

Setelah itu, perusahaan teknologi yang dikomandoi Tim Cook ini akan melakukan peninjauan untuk memastikan kelayakan pendaftar. Jika disetujui, maka lokasi tersebut akan mulai muncul di Apple Maps.

Lokasi-lokasi pengujian ini akan ditampilkan dalam bentuk ikon mesin terbang dengan latar berwarna merah dan spanduk khusus di kartu Apple Maps. Selain itu, Apple Maps akan menampilkan informasi seperti nama tempat, penyedia layanan kesehatan, nomor telepon, hingga situs website mereka.

Baca Juga: Untuk Hidup Lebih Tenang, Ini 4 Trik Terlihat Offline di WhatsApp

Jika pengguna Apple Maps mengklik ikon tersebut, informasi tentang jenis lokasi pengujian (laboratorium, rumah sakit, dan sebagainya) dan sifat situs (seperti drive-through, tempat parkir, atau bangunan) juga akan ditampilkan.

Website Apple untuk COVID-19. (Apple)
Website Apple untuk COVID-19. (Apple)

Untuk kebutuhan urgensi, Apple juga memfasilitasi pengguna aplikasi agar dapat membuat jadwal sebelum melakukan pengujian Covid-19.

Mengutip laman Daily Mail, Rabu (15/4/2020), lansiran laman 9tomac Apple menyebut bahwa pembaruan tersebut tidak terlepas dari kontribusi Google yang bermitra dengan Apple untuk membangun API pelacakan kontak, ke dalam sistem operasi iOS dan Android.

Nantinya, sistem baru ini diharapkan bisa membantu masyarakat untuk melacak penyebaran Covid-19 menggunakan aplikasi penyedia layanan kesehatan.

Baca Juga: Lantang Kritik Ganjar Pranowo, Warganet Ungkap Jejak Digital Dokter Berlian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI