Suara.com - Ada banyak cara mengungkapkan isi hati pada gebetan atau orang yang disukai. Namun, tidak semua orang berani melakukan hal tersebut dan memilih untuk memendam perasaannya atau menjadi pengagum rahasia.
Namun, belakangan seorang warganet membagikan pengalamannya mendapatkan pesan WhatsApp dari gebetannya. Pesan itu ia unggah secara anonim lewat akun base Twitter @subtanyarl pada 9 April.
Dalam gambar tangkapan layar berisi pesan WhatsApp yang dibagikannya, ia terlihat mendapatkan pesan terlebih dahulu. Gebetannya itu mengaku telah mengetahui bahwa warganet ini meminta nomor sang gebetan dari teman mereka dan menyimpannya.
Merasa seperti tertangkap basah, warganet ini lantas meminta maaf karena telah menyimpan nomor orang tanpa izin dan akan menghapusnya. Namun tak diduga, warganet tersebut justru mendapatkan tanggapan yang berisi pengakuan tak langsung.
Baca Juga: Kalahkan EVOS, RRQ Sukses Juarai MPL Season 5
"Kamu (nama warganet yang telah disensor) ya?" tulis pengirim pesan pada awal percakapan, memastikan itu kontak yang tepat.
"Ehhh, kok tau?" tanya warganet tersebut.
"Aku tau kamu dapet nomorku dari Al***, kamu nyimpen nomorku kan?" tanya pengirim pesan itu.
"Sorry enggak ada maksud apa-apa kok. Aku hapus deh nomornya, sorry ya," jawab warganet lagi.
"Eh, jangan! Kamu kok tega sih ngebiarin kita saling nunggu dan nggak kenal gini?" balas pengirim pesan.
Baca Juga: Goodbye, Samsung Bakal Matikan Fitur S Voice
Secara implisit, pengirim pesan tersebut ingin berkomunikasi dan berkenalan dengan warganet itu. Namun, entah karena masih terkejut atau bagaimana, ia pun membagikan isi pesan tersebut ke Twitter dan meminta bantuan dari pengguna lain.