Contek Apple, Kartu Kredit Huawei Meluncur di Tiongkok

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 09 April 2020 | 20:32 WIB
Contek Apple, Kartu Kredit Huawei Meluncur di Tiongkok
Logo Huawei. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apple pada 2019 lalu meluncurkan kartu kreditnya sendiri dan kini langkah Apple itu diikuti oleh Huawei, yang baru saja meluncurkan Huawei Card di Tiongkok.

Sama seperti milik Apple, kartu kredit Huawei tersedia dalam bentuk digital dan fisik. Kartu kredit itu juga akan dilengkapi dengan aplikasi dompet digital Huawei yang bisa diunduh pengguna.

Kartu kredit Huawei disokong oleh Unionpay, salah satu perusahaan finansial terbesar di China. Sementara untuk cara pembayaran, kartu itu mengadopsi teknologi NGC dan QR Code.

Huawei berjanji tidak akan mengambil data para penggunanya dan mengatakan bahwa semua informasi biometrik seperti hasil pindai sidik jari dan retina, tidak akan disimpan di server-servernya.

Baca Juga: Butuh Uang? Ketahui Dulu Beda Tarik Tunai Kartu Kredit dan Pinjaman Online

Tetapi berbeda dengan kartu kredit Apple yang tidak menarik biaya sama sekali, Huawei mengatakan akan menarik biaya administarasi untuk setahun dan setelahnya gratis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI