Menristek Bikin Konsorsium Khusus Perangi COVID-19

Selasa, 07 April 2020 | 14:30 WIB
Menristek Bikin Konsorsium Khusus Perangi COVID-19
Ilustrasi rapid test virus Corona Covid-19. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) dan Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Bambang Brodjonegoro, menyatakan bahwa pihaknya telah membentuk konsorsium Ristek untuk memerangi pandemi corona di Indonesia.

"Kami di Kemenristek/BRIN telah membentuk konsorsium ristek untuk COVID-19 yang beranggotakan lembaga-lembaga penelitian, yang ada di bawah koordinasi Kemenristek seperti LIPI dan BPPT, dan juga berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia ditambah kita melibatkan badan litbang kementerian kesehatan, kita juga melibatkan dunia usaha, khususnya BUMN dan swasta yang nantinya akan membantu untuk memproduksi berbagai produk," terang Bambang dalam konferensi online via YouTube, Senin (6/4/2020).

Tak hanya mengandalkan lembaga pemerintahan, Menteri Bambang juga membuka pintu kerja sama dengan beberapa startup di bidang kesehatan.

Nantinya, konsorsium yang telah terbentuk ini akan menjalankan rencana kerja yang difokuskan untuk membuat solusi pencegahan, mendeteksi, sekaligus merespon COVID-19 melalui riset dan inovasi di bidang pencegahan seperti vaksin dan suplemen, kemudian screening, diagnosis, pengobatan, dan teknologi alat kesehatan untuk penanganan COVID-19.

Baca Juga: Ngenes! Kisah Pengemudi Ojol Ditinggal Kabur Penumpangnya

"Prioritas jangka pendek, yakni meningkatkan imunitas tubuh terutama penelitian tanaman herbal serta pengembangan alat pelindung diri. Dalam konteks sore hari ini, kami dari konsorsium akan segera menyerahkan kepada BNPB untuk mendukung kegiatan rumah sakit dan fasilitas kesehatan yaitu 4.000 botol gel hand sanitizer, serta 10 unit dari mobile hand washer berkapasitas 300 liter," jelas Menristek.

Menristek Bambang Brodjonegoro dalam konferensi online via YouTube, Senin (6/4/2020). [Kemenristek]
Menristek Bambang Brodjonegoro dalam konferensi online via YouTube, Senin (6/4/2020). [Kemenristek]

Pada kesempatan yang sama, Menristek juga menyebut bahwa LIPI tengah melakukan pelatihan tenaga laboratorium untuk penanganan COVID-19, sementara LAPAN melakukan broadcast message terkait physical distancing, dan Puspiptek akan menyediakan wisma tamu berkapasitas 100 kamar untuk para tenaga medis, khususnya yang berada di Kota Tangerang Selatan.

"Jangka menengah, kita akan fokus pada rapid test kit baik yang bersifat deteksi awal maupun deteksi akhir, pengembangan suplemen multivitamin, imun modulator dari berbagai tanaman Indonesia, serta pengembangan robot layanan, smart infusion pump, pengembangan ventilator serta pengembangan lainnya," tandas Bambang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI