Xiaomi Redmi 8A Pro, HP Seharga Rp 1,6 Juta, Mendarat di Indonesia

Kamis, 02 April 2020 | 15:46 WIB
Xiaomi Redmi 8A Pro, HP Seharga Rp 1,6 Juta, Mendarat di Indonesia
Xiaomi meluncurkan Redmi 8A Pro di Jakarta, Kamis (2/4/2020). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah pandemi Covid-19, Xiaomi resmi meluncurkan ponsel barunya di segmen entry-level lewat Xiaomi Redmi 8A Pro, dalam sebuah konferensi pers online pada Kamis (2/4/2020).

Dari tampilan luarnya, Redmi 8A Pro dikemas dalam layar 6,22 inci beresolusi HD+ dengan desain notch dot drop. Meski turun di kelas menengah ke bawah, ponsel ini sudah diproteksi oleh Corning Gorilla Glass 5.

"Tak hanya dilindungi Corning Gorilla Glass 5, khusus untuk pasar Indonesia, casing Redmi 8A Pro diproses menggunakan nano coating sehingga tahan terhadap percikan air," terang Country Manager Xiaomi Indonesia Alvin Tse.

Beralih ke sektor dapur pacu, spesifikasi Redmi 8A Pro diotaki prosesor Qualcomm Snapdragon 439 yang dipadukan dengan opsi RAM 2 GB atau 3 GB dan memori internal 32 GB.

Baca Juga: Review Redmi 8, Ponsel Rp 1 Jutaan Terbaik 2019

Urusan fotografi, Redmi 8A Pro dibekali dua kamera belakang, yaitu kamera utama 13 MP dan lensa bokeh 2 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 8 MP.

Bicara daya tahan, Xiaomi menyematkan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung teknologi pengisian daya cepat 18 Watt yang diisi dengan menggunakan USB Type-C.

Hadir dalam balutan warna Sea Blue, Sky White, dan Midnight Grey, harga Redmi 8A Pro untuk varian RAM 2 GB/32 GB dibanderol Rp 1,549 juta dan versi RAM 3 GB /32 GB dijual Rp 1,649 juta.

Xiaomi akan mulai menjual Redmi 8A Pro pada 7 April mendatang melalui beberapa saluran distribusi online termasuk situs resmi Xiaomi. Sementara penjualan toko offline menyusul pada 14 April 2020.

Baca Juga: Beda Redmi 8 dan Redmi 8A, Dua Ponsel Murah Xiaomi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI