Penampakan Wastafel Tanpa Keran Ini Ada yang Bikin Salfok

Selasa, 31 Maret 2020 | 10:00 WIB
Penampakan Wastafel Tanpa Keran Ini Ada yang Bikin Salfok
Ilustrasi wastafel. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - WHO menyarankan untuk mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak fisik atau physical distancing, demi mencegah penyebaran virus Corona (COVID-19).

Selain mencuci tangan, masyarakat juga diimbau untuk membersihkan permukaan benda yang sering dipegang, seperti gagang pintu hingga keran wastafel karena virus Corona dapat bertahan hidup di plastik dan stainless steel dalam beberapa hari.

Untuk memutus rantai penyebaran, belakangan beredar sebuah penampakan wastafel tanpa keran sehingga orang yang mencuci tangan tidak perlu melakukan kontak dengan pemutar keran.

Dibagikan oleh akun @motikatrok pada 29 Maret, pemilik akun mengunggah foto yang memperlihatkan penampakan sebuah wastafel pada umumnya, tetapi tanpa keran. Alih-alih menggunakan keran, wastafel ini memiliki sambungan paralon yang akan mengeluarkan air jika penggunanya menginjak pedal pada bagian bawah wastafel.

Baca Juga: Sony Buka Suara Soal Penggabungan Bisnis Ponsel dan Kamera

Pada bagian depan wastafel tersebut tertempel dua kertas yang berbunyi, "Prototipe wastafel tanpa keran. Anti Corona. "Injektur". Injak pedal untuk mengalirkan air (tunggu 2-3 detik). Angkat pedal mematikan air (mati setelah 2-3 detik)."

Kemudian kertas kedua memiliki tulisan, "Pedal anti Corona. Injak air mantur, angkat air mati."

Penampakan wastafel tanpa keran. [Twitter]
Penampakan wastafel tanpa keran. [Twitter]

"Bagus ini," tulis pemilik akun @motikatrok dalam kolom keterangan.

Meskipun masih prototipe, namun inovasi ini mungkin bisa mengurangi orang-orang dari melakukan kontak fisik langsung dengan benda-benda sekitar.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 20 ribu kali ke sesama pengguna Twitter. Beberapa warganet mengapresiasi inovasi tersebut, namun beberapa lainnya dibuat salah fokus dengan botol sabun cair.

Baca Juga: Tipu Temannya Sendiri, Aksi Penjual Masker Ini Bikin Geram

Penampakan wastafel tanpa keran. [Twitter]
Penampakan wastafel tanpa keran. [Twitter]

"Sabunnya masih harus dipencet tangan," tulis akun @eskacang_ijo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI