Suara.com - Menjelang peluncuran Redmi K30 Pro yang diharapkan sebentar lagi, berbagai bocoran muncul ke permukaan.
Terbaru, akun resmi Redmi di Weibo memberikan beberapa teaser yang mengonfirmasi bahwa Redmi K30 Pro mempunyai fitur konektivitas mengesankan, Sabtu (21/3/2020).
Salah satunya menyebutkan bahwa Redmi K30 Pro akan datang dengan sebuah fitur yang disebut Super Bluetooth. Fitur tersebut hadir berkat pengoptimasian konektivitas Bluetooth 5.1.
Dalam postingan resmi Redmi, mereka mengklaim bahwa jangkauan konektivitas Super Bluetooth mencapai 400 meter.
Baca Juga: Ini Tempat Teraman di Tengah Penyebaran Virus Corona
Sebagai referensi, kisaran konektivitas Bluetooth 5.1 sekitar 243 meter, yang berarti Redmi K30 Pro memiliki hampir dua kali lipat rentang tersebut.
Dikutip dari Gizmochina, Redmi K30 Pro diklaim mempunyai konektivitas Bluetooth 5.1 yang memberikan latensi rendah ketika terhubung ke perangkat audio Bluetooth.
Itu memungkinkan audio perangkat dari game atau film dapat disinkronkan dengan lebih baik lagi.
Redmi mengungkapkan bahwa smartphone baru mereka dapat terhubung ke tiga jaringan secara bersamaan dengan fitur 5G MultiLink-nya.
Dengan fitur tersebut, pengguna dapat terhubung ke satu koneksi Wi-Fi 2.4 GHz, koneksi Wi-Fi 5 GHz, dan jaringan seluler 4G atau 5G untuk mempertahankan koneksi internet yang stabil.
Baca Juga: Anak Anjing Ini Dikira Mati Berlumuran Darah, Ternyata ...
Fitur di atas sangat berguna dalam mempertahankan koneksi internet yang stabil saat bermain game online.