CEO Operator Telko Terbesar Dinyatakan Positif Virus Corona

Kamis, 19 Maret 2020 | 09:29 WIB
CEO Operator Telko Terbesar Dinyatakan Positif Virus Corona
Logo British Telecom. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Virus corona terbukti bisa menginfeksi tanpa pandang bulu. Bahkan, COVID-19 juga menimpa CEO British Telecom, operator telekomunikasi terbesar di Inggris.

CEO British Telecom Philip Jensen belum lama ini telah didiagnosa positif terkena virus corona dan mengalami gejala ringan. Saat ini, ia tengah mengisolasi diri dan bekerja dari rumah.

Pascahasil medis dikeluarkan, kantor pusat British Telecom dibersihkan secara menyeluruh. Sedangkan pegawai yang melakukan kontak langsung dengan Philip langsung mendapatkan pengawasan intensif, begitu juga dengan mereka yang sempat bertemu dengan sang bos.

"Karena merasa sedikit kurang sehat, maka saya memutuskan untuk dites. Segera setelah tahu hasil tes itu, saya mengisolasi diri di rumah," ungkap Jensen, seperti dikutip laman CNN, Kamis (19/3/2020).

Baca Juga: Amazing! Laba-laba Berwarna Indah Tertangkap Kamera

Menurut pengakuan Jensen, kemungkinan besar dirinya terkena paparan virus asal Wuhan itu ketika melakukan pertemuan dengan mitra bisnis perusahaan.

Virus Corona Covid-19. (Shutterstock)
Virus Corona Covid-19. (Shutterstock)

"Saya bertemu dengan beberapa mitra industri minggu ini jadi mereka diperingatkan secepat yang saya bisa soal fakta ini," tandasnya.

Saat ini, British Telecom merupakan operator terbesar di Tanah Britania Raya dan memiliki sekitar 106 ribu karyawan. Meski sang CEO terkena virus corona, operasional bisnis perusahaan diklaim akan tetap berjalan seperti biasa.

Selain Phillip Jensen, beberapa sosok terkenal lainnya juga telah dinyatakan positif terkena virus corona, mulai dari aktor Tom Hanks, pebasket Kevin Durant, hingga istri Perdana Menteri Kanada Gregoire Trudeau.

Baca Juga: Sepi Pesanan Gegara Virus Corona, Warganet Ajak Beli Makanan Lewat Ojol

REKOMENDASI

TERKINI