Keluarganya di Hong Kong Ingin Masak Kaki Buaya, Warganet: Tidak Kapok ?

Senin, 16 Maret 2020 | 14:00 WIB
Keluarganya di Hong Kong Ingin Masak Kaki Buaya, Warganet: Tidak Kapok ?
Ilustrasi buaya. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyebaran virus Corona COVID-19 yang berasal dari Wuhan, China, membuat warganet Indonesia menyoroti bagaimana konsumsi hewan di wilayah tersebut. Dengan adanya pasar ekstrem di Wuhan, warganet pun dibuat bingung mengapa hewan-hewan anti mainstream dijadikan sebagai makanan.

Terbaru, seorang warganet mengaku dikirimi foto oleh saudaranya yang tinggal di Hong Kong dan mengaku akan memasak kaki buaya. Dalam foto yang dibagikan lewat akun base @FOODFESS2 pada 14 Maret itu, memperlihatkan penampakan empat kaki buaya beserta beberapa bumbu masak.

"Saudaraku tinggal di Hong Kong. Lagi masak kaki buaya katanya," tulis pengunggah foto tersebut dalam kolom keterangan.

Kaki buaya. [Twitter]
Kaki buaya. [Twitter]

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 362 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet yang dibuat heran mengapa masih mengonsumsi makanan seperti itu ditengah wabah virus Corona.

Baca Juga: Astronom Temukan Lebih dari 300 Planet Minor Baru di Luar Neptunus

"New virus: Assalamualaikum," tulis akun @oey_adam.

"Apa tidak kapok," komentar @ikintwittirki.

"1. Apa nggak kasian sama buaya? Buaya itu kan bukan hewan untuk konsumsi?
2. Kalau ada makanan yang normal mbok ya ojo neko neko, belajar dari kasus corona loh
3. Indomie lebih enak yakin," tambah @prhayu_.

"Buaya itu predator yang punya kelas di atas dalam ekosistem alias manusia kok ya kadang-kadang ngeselin mentang-mentang omnivora makanan aja kebablasan gitu au ah kesel," ungkap @ranharu__.

"Mau dibikin ceker buaya mercon kali tuh," cuit @lumpiaaaaaaa.

Baca Juga: Berjualan Sambil Gendong Anaknya, Penjual Sapu Lidi Ini Viral

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI