Berjualan Sambil Gendong Anaknya, Penjual Sapu Lidi Ini Viral

Senin, 16 Maret 2020 | 10:55 WIB
Berjualan Sambil Gendong Anaknya, Penjual Sapu Lidi Ini Viral
Penjual sapu lidi bawa anak. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Platform Twitter telah menjadi wadah bagi penggunanya untuk saling berbagi kisah, informasi, hingga meminta bantuan. Beredar kisah seorang bapak-bapak penjual sapu lidi yang berjualan sambil menggendong anaknya. Kisah tersebut pun menarik perhatian warganet.

Dibagikan oleh akun Twitter @Astrifebiaaa pada 12 Maret, ia mengunggah dua foto yang memperlihatkan seorang lelaki paruh baya. Lelaki itu menggendong seorang anak di punggungnya dengan menggunakan kain.

Di kedua tangannya tampak memegang beberapa sapu lidi. Menurut keterangan pemilik akun, bapak penjual sapu lidi ini menjajakan barang jualannya dengan berjalan kaki di Bandung.

"Halo temen-temen, tolong bantu RT ya. Tadi di jalan saya ketemu bapak ini di sekitaran Jalan Abdul Rivai, Bandung. Bapak ini jual sapu lidi gitu, pas saya tanya bapak ini jalan kaki dari Dayeuh Kolot, sambil gendong anaknya. Tolong kalau ketemu di jalan bantu beli ya dagangan bapak ini. Oiya, harga sapu lidinya Rp 15 ribu, bapaknya baik banget kayak seneng gitu waktu dibeli," tulis pemilik akun @Astrifebiaaa dalam kolom keterangan pada utas yang dibuatnya.

Baca Juga: Robert Downey Jr Bocorkan Smartphone Baru dengan Quad Camera

Penjual sapu lidi bawa anak. [Twitter]
Penjual sapu lidi bawa anak. [Twitter]

Tak disangka, rupanya banyak warganet lain yang membagikan unggahan tersebut. Tak sedikit pula yang ingin membantu bapak penjual sapu lidi itu.

"Hai temen-temen, alhamdulillah terharu dan nggak nyangka banget liat respon temen-temen yang sepositif ini. Makasih banyak untuk doa dan dukungan buat bapaknya. Rencananya hari ini saya mau cari bapaknya bismillah doain ya semuanya semoga kita berjodoh supaya temen-temen yang mau bantu bapak bisa terlaksana dan jadi tambahan rejeki untuk bapaknya aamiin," tambah pemilik akun.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 32 ribu kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet.

Penjual sapu lidi bawa anak. [Twitter]
Penjual sapu lidi bawa anak. [Twitter]

"Ya Allah berasa lancang banget aku masih sering ngeluh ini itu. Semoga bapamnya dilancarkan rezekinya, dipermudah usahanya, dan berkah terus hidupnya. Aminn ya Rabb," tulis akun @iklimacchiato.

"Lemah banget hati ini kalau udah ngeliat kayak gini," komentar @iamgorgeouss_.

Baca Juga: Banjir Dihujat, Kebijakan Anies Tangani Virus Corona Tuai Pujian Warganet

"Waktu itu ketemu di Paster sambil gendong anaknya, beli ya guysss 15 ribu harga sapu lidinya. Btw pas ditanya rumahnya di Dayeuh Kolot, tiap hari jualan jalan kaki sambil gendong anaknya," ungkap @glstianirmdhni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI