10 Asteroid Terbesar Ini Menjadi Ancaman Bagi Bumi di Tahun 2020

Rabu, 11 Maret 2020 | 12:30 WIB
10 Asteroid Terbesar Ini Menjadi Ancaman Bagi Bumi di Tahun 2020
Ilustrasi asteroid (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada jutaan asteroid di tata surya dan sebagian besar dari asteroid itu, memiliki orbit yang terlalu dekat, dan melintasi orbit Bumi saat mengelilingi Matahari.

Beberapa asteroid tersebut telah terdeteksi oleh Pusat Studi Objek Dekat-Bumi (CNEOS) dan ditetapkan dapat menjadi ancaman bagi Bumi. Dilansir laman Business Insider India, berikut sepuluh asteroid terbesar yang menjadi ancaman bagi Bumi di tahun 2020:

1. Asteroid 52768

Asteroid ini dikenal juga sebagai 1998 OR2 dan menjadi asteroid terbesar yang terbang melewati Bumi pada 29 April 2020. Asteroid ini memiliki ukuran hingga 4,1 kilometer dengan kecepatan 31,320 kilometer per jam (kpj). Asteroid 1998 OR2 memiliki jarak 6,3 juta kilometer dari Bumi.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Spesies Baru di Parit Paling Dalam di Dunia

2. Asteroid 136795

Asteroid 136795. [Spacereference.org]
Asteroid 136795. [Spacereference.org]

Dikenal juga sebagai asteroid 1997 BQ, asteroid ini berada di urutan kedua sebagai asteroid terbesar yang terbang lintas Bumi pada 21 Mei 2020. Menariknya, 1997 BQ hanya memiliki ukuran sebesar 1,4 kilometer dengan kecepatan 42.048 kpj dan melintas dengan jarak sedikit lebih dekat ke Bumi daripada 1998 OR2, yaitu 6,2 juta kilometer dari Bumi.

3. Asteroid 163373

Memiliki ukuran hanya 990 meter, asteroid 163373 atau 2002 PZ39 menjadi asteroid terbesar ketiga yang lintas dekat Bumi pada 15 Februari 2020, satu hari setelah perayaan Valentine di dunia. Asteroid ini berada pada jarak 5,8 juta kilometer dari Bumi.

4. Asteroid 153201

Baca Juga: Menginap di Hotel, Warganet Ini Temukan Kamera Tersembunyi di Balik Speaker

Asteroid 153201 atau dikenal sebagai 2000 WO107 tidak hanya menjadi asteroid keempat terbesar yang terbang lintas Bumi, namun juga menjadi salah satu asteroid tercepat di tahun 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI