Yuk, Intip Jeroan Xiaomi Mi Note 10 Pro

Kamis, 20 Februari 2020 | 18:31 WIB
Yuk, Intip Jeroan Xiaomi Mi Note 10 Pro
Xiaomi Mi Note 10 Pro tersedia dalam balutan warna Aurora Green, Glacier White, dan Midnight Black. Berapa harganya? (Suara.com/Tivan Rahmat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejak mengikrarkan diri sebagai ponsel pertama di dunia dengan resolusi kamera 108 MP, Mi Note 10 Pro masih menyimpan beberapa rahasia di balik tampilan luarnya.

Nah, kali ini Suara.com berkesempatan untuk membedah jeroan ponsel terbaru itu dalam sesi teardown Mi Note 10 Pro yang digelar Xiaomi di Jakarta, Kamis (20/2/2020).

Kamera

Baca Juga: Selisih Harga Rp 800.000, Ini Beda Xiaomi Mi Note 10 dengan Mi Note 10 Pro

Di atas kertas, Mi Note 10 Pro punya lima kamera belakang dengan pembidik utama berkekuatan 108 MP (lensa 8P) dengan bukaan f/1.7, wide, dan OIS.

Ciri khas sensor beresolusi tinggi ini terletak pada ukurannya yang lebih besar, sehingga mampu menangkap cahaya lebih banyak. Hasilnya, foto bisa ditangkap lebih jelas.

Berikutnya, ada kamera kedua berkekuatan 12 MP, f/2.0, portrait, 2x optical zoom. Selanjutnya ada lensa telefoto 5 MP f/2.0 dengan pembesaran 10x hybrid zoom, lensa ultrawide 20 MP dengan f/2.2. Sementara kamera terakhir merupakan lensa makro beresolusi 2 MP f/2.4.

Adapun kamera depan beresolusi 32 MP.

Sasis

Baca Juga: Xiaomi Mi Note 10 Meluncur, Dihargai Rp 6,2 Juta

Sasis Xiaomi Mi Note 10 Pro dipakai untuk menampung banyak komponen, mulai dari baterai, mainboard, kamera, hingga layar. Sasisnya sendiri terbuat dari aluminium yang bukan hanya ringan, namun juga bisa mereduksi suhu panas.

REKOMENDASI

TERKINI