Suara.com - Setelah banyak bocorannya, akhirnya Xiaomi meluncurkan ponsel flagship baru ini. Xiaomi Mi 10 Pro dan Xiaomi Mi 10 yang sejak awal tahun dinanti-nantikan.
Xiaomi resmi meluncurkan ponsel flagship ini di China melalui sebuah livestreaming. Hal ini di luar rencana awal karena alasan virus corona.
Dikutip dari GSM Arena, Xiaomi Mi 10 dan Xiaomi Mi 10 Pro ini hadir dengan spesifikasi yang sangat tinggi dan fitur-fitur baru.
Paling mencolok adalah pemakaian chipset Qualcomm Snapdragon 865, chipset paling kuat untuk ponsel Android saat ini.
Baca Juga: Unboxing Redmi 8A, Ponsel Termurah Xiaomi
Performa ponsel flagship Xiaomi makin terdongkrak dengan pemakaian RAM LPDDR5 dengan memori internal berformat UFS 3.0 yang responsif.
Storage UFS 3.0 sendiri diklaim punya kecepatan 2x lipat dibandingkan UFS 2.1. Sedangkan RAM LPDDR5 dapat bekerja di frekuensi yang lebih tinggi dari LPDDR4.
Soal kamera juga jadi andalan Xiaomi Mi 10 Pro dan Xiaomi Mi 10. Keduanya memakai empat kamera utama di belakang. Ditambah kamera selfie 20 MP f/2.0.
Xiaomi Mi 10 Pro memakai kamera belakang berisi 108 MP f/1.7 + 8 Mp f/2.0 telephoto + 12 MP f/2.0 portrait 2x zoom + 20 MP f/2.2 ultrawide.
Sedangkan Xiaomi Mi 10 memakai kamera belakang berisi 108 MP f/1.7 + 13 MP ultrawide + 2 MP f/2.4 macro + 2 MP f/2.4 dept sensor.
Baca Juga: Kembangkan Kamera, Xiaomi Galau Pilih Hasselblad, Nikon, Atau Canon
Kedua ponsel flagship Xiaomi ini memakai layar Super AMOLED 6,67 inci beresolusi FullHD+ dengan refresh rate 90 Hz dan touch sensir 180 Hz.