Suara.com - Google Home dan Nest speaker sekarang menambahkan dukungan bahasa Indonesia. Sebelumnya, Google Assistant memang mendukung bahasa Indonesia, namun hanya tersedia di ponsel dan TV sejak Maret 2018.
Dukungan bahasa baru ini ditemukan salah satu pengguna Google Home Mini yang memahami bahasa Indonesia dan dapat menjawab pertanyaan dalam bahasa Indonesia. Kemungkinan besar, ini merupakan pengujian dan belum diluncurkan untuk semua pengguna.
Dilansir dari Android Police, pengguna dapat memilih bahasa Indonesia sebagai bahasa kedua dalam pengaturan Assistant dan coba berbicara dalam bahasa Indonesia. Dan lihat apakah perangkat itu menjawab kembali dalam bahasa Indonesia.
Google umumnya hanya akan menambahkan dukungan bahasa di suatu negara bersama dengan peluncuran resmi Google Home dan Nest speaker. Penemuan ini kemungkinan besar menjadi tanda bahwa Google sedang bersiap untuk menjual speaker pintarnya di Indonesia.
Baca Juga: Ini 5 Situs Online Tepercaya Melacak Penyebaran Virus Corona
Tak hanya itu, menurut halaman Dukungan Google yang diperbarui, bahasa Indonesia dan Thailand sekarang didukung di Google Home.
Kompatibilitas resmi disebutkan untuk Nest Mini, yang kemungkinan akan menjadi satu-satunya speaker Assistant yang dijual oleh Google di kedua negara. Tetapi tidak menutup kemungkinan itu juga akan tersedia di Google Home, Home Mini, dan Home Max.