Suara.com - Foto infused water berisi seledri viral di Twitter. Warganet pun dibuat terkejut sekaligus gagal paham.
Ya, kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan infused water. Minuman air putih yang dicampur dengan aneka buah dan sayur ini kerap dijadikan pilihan pelepas dahaga yang berkhasiat.
Umumnya, infused water berisi irisan lemon, semangka, stroberi, timun, jeruk nipis, dan bisa juga ditambah daun mint.
Belakangan, penampakan sebotol infused water ramai dieprbincangan warga dunia maya. Pasalnya, infused water itu memiliki isi antimainstream, yakni daun seledri.
Baca Juga: Viral Video Pemuda Cina di Italia Lawan Sentimen Rasis Virus Corona
Diunggah pertama kali oleh akun twitter bernama @bitxt, infused water ini langsung menarik perhatian warganet.
"Ada teman bawa aquascape ke kantor," tulis @bitxt pada caption menjelaskan penampakan botol infused water yang berisi daun seledri saja.
Aquascape sendiri merupakan akuarium kecil yang tidak hanya digunakan tempat memelihara ikan namun juga berisi aneka tanaman, batu, hingga karang.
Selepas dibagikan, postingan infused water isi seledri ini langsung mendapatkan respon beragam dari warganet.
Mengamini @bitxt, tak sedikit warganet yang menimpali guyonan infused water ala aquascape ini.
Baca Juga: Pergoki Pacar sedang 'Mantap-Mantap' di Kamar, Curhatan Wanita Ini Viral
"Kasih ikan cupang dong," tulis seorang warganet.