Dibanderol Rp 1,7 Juta, Sony Rilis Wireless Shooting Grip GP-VPT2BT

Rabu, 22 Januari 2020 | 14:28 WIB
Dibanderol Rp 1,7 Juta, Sony Rilis Wireless Shooting Grip GP-VPT2BT
Sony wireless shooting grip GP-VPT2BT. [Sony]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sony memperkenalkan wireless shooting grip GP-VPT2BT yang diperuntukkan bagi para kreator modern untuk membuat berbagai jenis kreasi konten mulai dari vlog hingga travel photography.

Memiliki tingkat stabilitas optimal dengan koneksi nirkabel serta desain dengan ketahanan debu juga kelembaban yang andal, wireless shooting grip ini cocok dipadukan dengan berberapa varian kamera digital terbaru Sony lainnya seperti tipe a9 II, a9, a7R III, a6100, dan RX0 II.

GP-VPT2BT juga mudah dihubungkan melalui Bluetooth sehingga memungkinkan para kreator untuk menyasar dan memotret tanpa gangguan kabel atau input terbuka.

Wireless shooting grip GP-VPT2BT memiliki dimensi pegangan sekitar 49,5 x 173 x 42 mm dengan berat sekitar 215 gram dan mampu menahan beban maksimum 1,5 kilogram. Sementara untuk dimensi tripod sekitar 146,5 x 133,5 x 163 mm.

Baca Juga: Surat Turis Jepang soal Bandara Soetta, Warganet : Kalian Luar Biasa!

Sony wireless shooting grip GP-VPT2BT. [Sony]
Sony wireless shooting grip GP-VPT2BT. [Sony]

Menurut siaran pers yang diterima Suara.com, grip terbaru ini juga mencakup fitur tilt, berfungsi sebagai pengatur sudut vertikal dan mampu mengalihkan mode normal ke self-shooting mode dengan mudah.

Wireless shooting grip GP-VPT2BT ini pun dibekali tombol flip, indicator light, lock siwtch, dan dengan cepat dapat diubah menjadi tripod hanya dengan memperluas bagian bawah.

Sony GP-VPT2BT ini akan tersedia di Indonesia sudah tersedia dan dibanderol dengan harga Rp 1,7 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI